logo web

Dipublikasikan oleh Iwan Kartiwan pada on . Dilihat: 4083

SEPULUH LANGKAH MERAIH SERTIFIKAT AKREDITASI PENJAMINAN MUTU A EXCELLENT

Oleh : Tim SAPM PA Pasuruan[1]

Saat matahari terbenam merupakan bukti bahwa akhir sebuah proses itu sering berakhir indah juga. Penyerahan Sertifikat Akreditasi Penjaminan Mutu  kepada 98 Pengadilan Agama/Mahkamah Syar’iyah yang dilakukan oleh Ketua Mahkamah Agung RI menunjukkan bahwa perjuangan Tim SAPM yang luar biasa itu akhirnya  indah pada waktunya. Pengorbanan tenaga yang tidak mengenal lelah, waktu yang tidak mengenal batas, pikiran yang cukup terkuras, dan biaya yang relatif tidak murah, rasanya terobati setelah meraih Sertifikat Akreditasi Penjaminan Mutu. Namun demikian, PA yang terakreditasi itu baru 98 dari 359 atau 27% dari PA yang ada. Oleh sebab itu, tulisan ini ingin berbagi pengalaman agar bisa mambantu PA yang akan mengikuti SAPM tahap berikutnya untuk menyiapkan langkah meraih Sertifikat APM dengan nilai A Excellent.

1. Pendahuluan

Sertifikasi Akreditasi Penjaminan Mutu tahap pertama telah terlewati. Ada 98 PA terakreditasi dan dari jumlah itu ada 10 PA berasal dari wilayah PTA Surabaya dengan nilai A Excellent. Pendampingan Tim SAPM PTA Surabaya untuk mengantarkan kesuksesan 10 PA tersebut sangat luar biasa. Seraya mengingat kembali hasil bimbingan Tim SAPM PTA Surabaya[2], pengalaman menerapkan hasil bimbingan tersebut, dan bantuan referensi yang dapat dijangkau, penulis menuangkan dalam sebuah narasi untuk berbagi dengan Tim SAPM PA yang membutuhkan. Konten narasi ini merupakan rangkaian kegiatan untuk meraih Sertifikat Akreditasi Penjaminan Mutu yang secara garis besar dapat dibagi dalam sepuluh langkah.

Beberapa langkah tersebut ada yang dapat dilakukan secara serentak, tetapi ada yang harus dilakukan secara bertahap (step by step). Langkah pertama sampai dengan ketujuh dapat dilakukan serentak, sedangkan langkah selanjutnya yaitu Assesment Internal, RTM, dan Assesment Eksternal, dilalukan secara kronologis. Tanpa pretensi menggurui, tulisan ini ingin sekadar berbagi dengan Tim SAPM yang sedang berjuang meraih prestasi.


[1] Ditulis oleh Ketua Tim SAPM (Musthofa Sy.) dan Sekretaris SAPM (Nurul Maulidah, S.Ag., M.H.), dikembangkan dari materi presentasi Study Banding SAPM di PA Pasuruan.

[2] Tim SAPM PTA Surabaya terdiri dari Dra. Hj. Zulaecho, M.H. (Ketua), Drs. H. Hasan  Bisri, S.H., M.H. (Sekretaris) , H. Rusmin Rapi, S.T., Rohmad Bahrudin, S.Kom., M.H., dan  Hj. Diah Anggraeni, S.H., M.H.


Selengkapnya KLIK DISINI

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice