logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Wasek PTA Pekanbaru Tiap Hari Budayakan Buka Website PTA Pekanbaru dan Badilag

Wasek PTA Pekanbaru sedang mengakses website PTA Pekanbaru

Pekanbaru | www.pta-pekanbaru.go.id

Website adalah media informasi online yang tidak tabu lagi bagi masyarakat untuk mencari, membaca sebuah informasi dan didukung dengan perkembangan teknologi internet yang semakin hari semakin maju sampai saat ini

Sekarang orang dari berbagai kota besar dan kota kecil mudah sekali untuk mengakses internet, bahkan dengan akses internet yang disediakan oleh penyedia jasa telepon/telekomunikasi, masyarakat di pelosok telah bisa mengakses sebuah website dan jejaring sosial baik lewat komputer, handphone maupun komputer tablet yang sekarang berkembang pesat.

Dengan adanya website yang dimiliki oleh Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Pekanbaru akan menjadi mudah bagi orang/para pencari keadilan untuk mengakses sebuah informasi yang dibutuhkan.

Selain itu juga dengan adanya website ini adalah sebagai sarana keterbukaan informasi dan pelayanan publik karena didalamnya berisikan sebuah informasi yang penting baik itu berupa data maupun berita.

Didalam website PTA Pekanbaru sekarang sudah terdapat menu-menu yang sangat lengkap kemudian didukung dengan kelengkapan data dan berita yang terus update baik itu mengenai pelaksanaan Tugas Fungsi dan Pokok (Tupoksi) PTA Pekanbaru serta menampilan berita Tupoksi Pengadilan Agama (PA) di wilayah Hukum PTA Pekanbaru.

Sesibuk apapun kerja, saya selalu menyempatkan diri untuk terus membaca berita dan melihat perkembangan, penambahan menu-menu serta kelengkapan data di website PTA Pekanbaru. Usai melihat website PTA Pekanbaru maka saya lanjut membuka website Badilag, karena dua website tersebut adalah favorite saya “ujar Wakil Sekretaris (Wasek) PTA Pekanbaru Drs. Jumaani Soleh”.

Wasek PTA Pekanbaru juga berterimakasih kepada tim redaksi PTA Pekanbaru yang di komandoi oleh staf IT PTA Pekanbaru Januardi, S.Kom yang terus menulis berita baik itu di website PTA Pekanbaru maupun mengirimnya ke website Badilag.net. Maka berkat kerja keras yang dirintis itu semua PTA Pekanbaru termasuk 3 besar diantara Pengadilan Tingkat Banding yang ada di Indonesia dalam ajang pengiriman berita terbanyak ke website Badilag.net.

Selain itu ia juga berterimakasih kepada tim redaksi PA Tembilahan yang khususnya kepada Wakil Ketua PA Tembilahan Drs. Nusirwan, SH.,MH dengan nama inisial dalam menulis berita “Nsw Cooy” yang sebagai sosok inspiratif, kerena mau meluangkan waktunya untuk terus menulis berita mengenai tupoksi di PA Tembilahan dan sebagai salah wartawan dadakan yang dimiliki PA Tembilahan. Maka berkat kerja keras itu semua sehingga PA Tembilahan masuk peringkat 5 besar dari PA yang ada di Indonesia mewakili PA di wilayah hukum PTA Pekanbaru.

Drs. Jumaani Soleh mengucapkan selamat atas prestasi yang telah diperoleh tim redaksi PTA Pekanbaru dan PA Tembilahan pada penilaian saat ini. Ia berharap semoga bisa mempertahankan prestasinya dan mengejar penilaian yang akan datang baik itu dalam ajang penilaian website yang diadakan oleh Badilag dan penulisan berita supaya bisa mendapatkan peringkat pertama. Untuk Pengadilan Agama di wilayah hukum PTA Pekanbaru yang belum masuk nominasi 5 besar agar terus mengejar ketertinggalannya hingga bisa mendapatkan juara pada priode penilaian selanjutnya.

Wasek PTA Pekanbaru sangat support dan perhatian sekali dalam peningkatan sekaligus perkembangan IT PA di wilayah Hukum PTA Pekanbaru. Ia mengimbau kepada PA di wilayah hukum PTA Pekanbaru untuk terus menulis kegiatan yang terkait dengan tupoksi dan melengkapi kelengkapan menu-menu dan data di websitenya.


Header website Badilag dan PTA Pekanbaru

Selain itu juga sosok pria yang berdarah Palembang itu berharap kepada unsur pimpinan PA di wilayah hukum PTA Pekanbaru untuk terus mensupport petugas IT nya. Baik itu dari segi memberikan fasilitas pendukung untuk menunjang kelancaran pekerjaan petugas IT dan memberikan reward bagi yang sudah melaksanakan tugasnya dengan baik, karena tanpa dukungan dari pimpinan semuanya tidak bisa berjalan dengan lacar.

Selain itu juga ia berharap kepada unsur pimpinan maupun pegawai baik itu di PTA Pekanbaru dan juga PA di wilayah hukum PTA Pekanbaru untuk terus menyempatkan dan membudayakan diri untuk melihat website Mahkamah Agung, Badilag, PTA Pekanbaru dan satkernya walau sesibuk apapun pekerjaannya agar bisa mengetahui perkerkembangan dan memperoleh informasi didalamnya.

Apabila ada waktu senggang selalulah manfaatkan dan membudayakan diri untuk menulis berita yang mengenai tupoksi di satkernya ataupun menulis sebuah artikel agar tulisannya bisa di muat pada website PTA Pekanbaru dan Badilag.

Dengan ditampilkannya berita dan artikel tersebut di website maka pengunjung nantinya bisa membaca tulisan yang telah dibuat. Karena untuk mengakses sebuah website sangat mudah sekali dengan cara one clik semua bisa tampil. Di era teknologi yang mendunia saat ini apabila masih ada yang gaptek (gagap teknologi) maka sangat rugi sekali dan akan tertinggal baik itu dari segi informasi terbaru yang ada di Mahkamah Agung, Badilag dan PTA Pekanbaru maupun yang lainnya, karena sekarang informasi apapun yang dibutuhkan bisa di cari secara online dan cepat.

(Ardy/Tim Redaksi PTA Pekanbaru)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice