Wakil Ketua Pengadilan Agama (PA) Simalungun Alimuddin, S.H.I, M.H mengajak para petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Satuan Pengaman (Satpam) untuk meningkatkan kualitas pelayanan. Hal ini disampaikan dalam briefing (pengarahan singkat) di ruang PTSP PA Simalungun, Senin (15/11/2021) pagi. Briefing tersebut dihadiri juga oleh Panitera Ansor, S.H dan Sekretaris Anawiyah, S.Ag.
Dalam arahannya, Wakil Ketua PA Simalungun mengingatkan para petugas PTSP dan satpam untuk selalu senyum, sapa, dan salam. Ia meminta agar melayani tamu dengan santun dan santai. “Senyum simetris, tiga senti kanan dan tiga senti kiri, jangan tegang, ajak tamu-tamu bicara dan jangan asyik bekerja sementara mereka didiamkan,” ujar Pak Waka.
Pelayanan berkualitas menurut pak Waka, saat para tamu puas dengan pelayanan yang diberikan, baik pelayanan langsung ataupun tidak langsung. “Pelayanan langsung saat mereka disambut senyuman, dijawab pertanyaan mereka dan diberikan solusi saat mereka ada masalah,” sambung pak Waka. Pelayanan tidak langsung menurut mantan hakim PA Kayuagung tersebut, saat mereka mengakses informasi terkait PA Simalungun. “Mudah, cepat dan ringkas, mereka sekali klik saja lalu menerima semua informasi yang dibutuhkan itu namanya pelayanan tidak langsung kita berkualitas, kita harus kreatif dan berinovasi, baik lewat aplikasi ataupun non aplikasi yang selalu diposting ke media online,” papar Alimuddin.
Ia juga menambahkan, bahwa sebagai garda terdepan yang langsung berhadapan dengan para pihak, pelayanan yang diberikan harus maksimal. “Mari kita tingkatkan standar pelayanan kita, jangan kaku, layani para pihak dengan senyuman dan gunakan intonasi yang lembut namun jelas. Berikan pelayanan yang cepat dan tetap patuhi SOP,” kata Alimuddin, S.H.I, M.H. Briefing ditutup dengan pengucapan yel-yel oleh seluruh peserta briefing untuk memberi semangat memulai rutinitas pekerjaan. (PTIP)