Wakil Ketua PA Kabanjahe Mengikuti Pelatihan Manajemen Aset Secara Online
pa-kabanjahe.go.id
Kabanjahe, Senin, 28 Juni 2021, wakil ketua Pengadilan Agama Kabanjahe, Ibu Sri Armaini, S.H.I.,M.H. mengikuti kegiatan pelatihan manajemen aset Gelombang II secara online sesuai dengan surat pemanggilan peserta dari Badan Litbang Diklat Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung RI, nomor : 858/Bld/S/5/2021, tanggal : 31 Mei 2021, perihal : Pemanggilan Peserta Pelatihan Online Manajemen Aset Gelombang II dari Tempat Tugas Tahun 2021.
Tepat pukul 08.00 wib, bertempat di ruangan Wakil Ketua, YM Sri Armaini, S.H.I.,M.H. mulai mengikuti kegiatan pelatihan tersebut. Adapun kegiatan tersebut dijadwalkan akan berlangsung selama 5 hari dimulai dari hari Senin, 28 juni 2021 s/d Jum’at, 02 Juli 2021.
Kegiatan pelatihan tersebut diikuti oleh 33 orang peserta yang terdiri dari Ketua, Wakil Ketua dan Hakim dari seluruh peradilan di Indonesia.
Semoga seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan pelatihan tersebut dengan baik dan lancar, serta akan semakin menambah wawasan mengenai manajemen aset khususnya untuk peserta dari Pengadilan Agama Kabanjahe, YM Sri Armaini, S.H.I.,M.H. yang juga sebagai wakil ketua Pengadilan Agama Kabanjahe agar semakin menambah wawasan serta ilmu pengetahuan perihal manajemen aset, sehingga pengelolaan aset pada Pengadilan Agama Kabanjahe akan semakin lebih baik lagi di kedepannya. (Tha Za)