logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

WAKA PA Sabak : Bersedekahlah, Maka Kita Akan Mendapat Rezeki Tanpa di Sangka-Sangka

Muara Sabak| PA Muara Sabak

Setiap manusia yang diciptakan oleh Allah SWT telah ditetapkan rezeki untuknya, bahkan dalam doa, selalu kita titipkan supaya dimurahkan rezeki kata Wakil Ketua (waka) Pengadilan Agama (PA) Muara Sabak Drs. Abd. Rahman, MH saat menyampaikan kultumnya didepan seluruh pegawai PA Muara Sabak di Mushalla Bait Al’adaalah, Selasa (23/12/2014).

“Ada satu amalan sunnah yang dianggap biasa dan enggan kita lakukan tapi bisa mendatangkan kemudahan rezeki tanpa disangka-sangka, amalan itu adalah bersedekah,” ungkap Waka.

Waka mengatakan seringkali kita berdoa mendambakan rezeki dimudahkan, tapi jarang bersedekah bagi orang yang membutuhkan disekeliling kita.

Alkisah-waka yang berasal dari Bangkinang, Pekanbaru ini menceritakan dalam kultumnya, di salah satu perguruan tinggi di Pekanbaru, Ibu Aisyah sebut saja namanya memiliki  kantin, seperti biasanya setiap pagi Ibu Aisyah menpersiapkan sarapan pagi untuk dijual kepada mahasiswa. Ali adalah seorang mahasiswa yang sederhana, selalu datang ke kantin untuk sarapan pagi dan seringkali berhutang, ia tidak sanggup membayarnya langsung karena sore hari setelah ia pulang dari kampus Ali baru bekerja, namun Ibu Aisyah memakluminya karena ia tahu bahwa Ali berasal dari keluarga miskin yang sudah tidak punya kedua orangtua dan mempunyai dua orang adik untuk ditangungnya. Kadangkala, Saat Ali hendak membayar setelah ia makan di kantin, Ibu Aisyah menolak dan menyuruh Ali memberikan uang itu untuk jajan kedua adiknya.

Setelah berpisah bertahun-tahun karena Ali sudah lulus dari perguruan tinggi tersebut, keduanya tidak pernah berkomunikasi lagi. Suatu hari, Ibu Aisyah terkejut saat melihat mobil mewah berhenti di depan kantinnya.

“Assalamu’alaikum!,” suara ali terdengar bersemangat saat berjumpa kembali dengan Ibu Aisyah. Ibu Aisyahpun membalas salam. “Waalaikumsalam,” menyambut Ali yang sudah sukses turun dari mobil mewahnya. Lalu Ibu Aisyah bertanya dengan nada lemas karena usia yang sudah tua “Ali kemana saja selama ini nak?,” Ali menjawab “Mencari kerja bu dan alhamdulillah Allah telah memberikan pekerjaan buat saya,”. Lalu Ali tanpa berlama-lama menawarkan kepada Ibu Aisyah dan suaminya untuk berhaji, sontak Ibu Aisyah kaget. Ia berucap tasbih begitu mendengarnya. Sambil mengatur nafas yang mulai tersengal dan air mata yang menetes dipipinya, Ibu Aisyah membalas pertanyaan Ali, “Terima kasih, nak,”. Lalu Ali pun tidak sangup membendung air mata yang keluar setelah melihat air mata yang menetes dipipi Ibu Aisyah, ia mengatakan kepada Ibu Aisyah bahwa dulu selepas sarapan dikantin dan shalat dzuha dimushalla kampus, ia selalu berdoa semoga Allah SWT memberikan kesuksesan buatnya dan akan menghajikan Ibu Aisyah yang selalu membantunya.

Ibu Aisyah senang betul mendengar berita baik ini. Ia bersyukur kepada Allah SWT Yang begitu pemurah telah mengabulkan doanya untuk berhaji. Sungguh hari ini, ia membuktikan kebenaran janji Allah SWT. Jika kita bersedeqah kepada orang yang membutuhkan, Allah akan membalasnya. Akhirnya, Ali pun tersenyum bahagia karena ia telah menunaikan doanya.

Diakhir kultum, Waka membaca sebuah ayat Al-quran dan terjemahan “Dan bersegeralah kamu kepada ampunan dari Tuhanmu dan kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertaqwa, (yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit … Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan.” (QS. 3:133-134)

Waka berpesan semoga dengan kisah tersebut, bisa menjadi motivasi bagi kita untuk terus bersedekah agar Allah akan memberi rezeki kepada kita dari arah yang tidak disangka-sangka.(Dedy Paloh-Jurdilaga PA Muara Sabak/PTA Jambi)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice