logo web

Dipublikasikan oleh Admin Badilag pada on .

Waka PA Dumai Terpilih Sebagai Peserta Teraktif di Acara Rakor PTA Pekanbaru

Dumai | www.pa-dumai.go.id


Penyerahan Sertifikat Peserta Teraktif Oleh Waka PTA Kepada Waka PA Dumai

Wakil Ketua Pengadilan Agama Dumai mendapatkan penghargaan Sebagai Peserta Ter-Aktif dalam Rakor yang diadakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru yang dilaksanakan bersama jajaran pimpinan, hakim, Panitera dan Sekretaris Pengadilan Agama se-wilayah PTA Pekanbaru yang diadakan di Hotel Royal Asnof.

Dalam acara rapat koordinasi yang berlangsung pada tanggal 07 s.d 09 April 2021 tersebut ternyata panitia pelaksana juga menilai perserta-perserta aktif yang terlibat dalam diskusi tersebut. Dalam hal ini, Wakil Ketua Pengadilan Agama Dumai Khoiriyah Roihan, S.Ag.,M.H mendapatkan penghargaan sebagai peserta dari kalangan pimpinan teraktif selama rakor tersebut.

Sertifikat diserahkan langsung oleh Wakil Ketua PTA Pekanbaru, Drs. M.Shaleh, M.Hum. Hal ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi PA Dumai dengan capaian prestasi yang sudah didapatkan. Untuk masa yang akan datang, diharapkan untuk lebih banyak lagi pretasi yang bisa diraih oleh PA Dumai serta selalu mendapat keberkahan dari Allah SWT.

***(Indra__Tim Redaksi PA Dumai)***

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice