logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Wajah Baru Website PA Bangkinang

Bangkinang | PA Bangkinang

Wajah baru Website Pengadilan Agama Bangkinang terlihat berbeda dalam beberapa pekan ini, dengan tampilan dan format yang lebih disempurnakan akhirnya beranda Website Pengadilan Agama Bangkinang resmi diganti dengan tampilan terbaru.

Setelah melewati proses editing dan mencari inspirasi dari beberapa tampilan website yang telah ada tim IT Pengadilan Agama berhasil membuat terobosan baru di tahun 2016 ini. Setelah Aplikasi kalkulator panjar dan informasi radius serta Aplikasi Bank Putusan sekarang yang terbaru tentunya tampilan wajah dari website Pengadilan Agama Bangkinang.

Terobosan baru ini merupakan inspirasi dari Syarif Hidayatullah ST., yang merupakan salah satu punggawa dari tim IT Pengadilan Agama Bangkinang. Ditambah lagi dukungan penuh dan motivasi dari unsur pimpinan mulai dari Ketua, Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris dan tentunya kerja sama semua tim IT. Terobosan baru ini sangat diperlukan untuk mendorong inovasi – inovasi selanjutnya, sehingga perkembangan informasi dan teknologi bisa senantiasa diperbaharui untuk memenuhi tuntutan kemajuan zaman dan tuntutan pelayanan terhadap masyarakat yang lebih baik.

Spirit inilah yang senantiasa di tuntut dalam setiap pekerjaan apalagi jika menyangkut ranah teknologi dan informasi yang senantiasa berubah bukan dalam tempo yang lama bahkan setiap jam dan detik bisa berubah. Maka tugas pimpinan sebagai motivator dan memberikan apresiasi kepada setiap terobosan – terobosan baru tersebut. Sehingga ide-ide baru dan inovasi cemerlang senantiasa hadir menghiasi website Pengadilan Agama Bangkinang.

Tentunya harapan kita semua dengan solidnya tim IT dapat membawa harumnya nama Pengadilan Agama Bangkinang karena wesite dizaman sekarang ini adalah wajah nyata Pengadilan Agama Bangkinang di dunia maya...Oleeh Edy_efrizal@ocuuu..

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice