logo web

Dipublikasikan oleh Iwan Kartiwan pada on .

Tim  supervisi MA Lakukan Pengawasan dan Pembinaan di PA Muara Bulian

Muara Bulian |  pa-bulian.net

Dalam rangka tertib administrasi pelaksanaan Anggaran dan Pendapatan dan Belanja Negara Tahun 2013, kelancaran pelaksanaan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) serta mensuksekan program Reformasi Mahkamah Agung RI dan Badan Peradilan, Tim Supervisi Mahkamah Agung (MA) melaksanakan Pengawasn dan Pembinaan di PA Muara Bulian, Rabu (04/12).

Tepat pukul 14.00 Wib Tim Supervisi ini tiba di PA Muara Bulian, Tim supervise ini terdiri dari Kasubbag Pelaksanaan Anggaran I B Hj. Sri Supiatirah, B.Sc, Kabag PNBP Agus Purnomo, SH, M. Si, Kasubbag PNBP Isnani Rochmatin, SH, Fadilah Robiulani, SR (Honorer Biro Keuangan MA), Ihsan Arnan, S. Kom (Staf Biro Keuangan MA), Mahrup (Staf Biro Keuangan MA), Jatmiko Hndro Yuwono, S. Kom (Staf Biro Keuangan MA), Agus Susanto, SH (Staf Biro Keuangan MA), Maiyefi, SE, M. Si (Wasek PT Jambi), Hj. Mayatu Sofia, SH (Kasubbag Umum PTA Jambi), Fadli (staf PTA Jambi) dan Osseph Ariesta, Sh (Staf PT Jambi).

 

Berdasarkan surat tugas Nomor : 458/BUA.3/ST/II/2013 tim supervisi ini melakukan supervisi di tiga bidang yaitu, Supervisi Bidang Pelaksanaan Anggaran, Suprevisi bidang Perbendahraan dan Supervisi bidang Penerimaan Negara Bukan Pajak.

Tim supervisi mengharapkan kepada PA Muara Bulian agar Pelaksanaan dan Pertanggungjawaban Belanja Negara yang diterapkan di PA Muara Bulian telah sesuai dengan Peraturan Sekretaris Mahkamah Agung Nomor : 02 tahun 2013 tentang Pedoman Pelaksanaan Dan Pertanggungjawaban Belanja Negara di Lingkungan Mahkamah Agung dan Badan Peradilan yang berada di bawahnya.

Ketua PA Muara Bulian Drs. Yefferson, SH, MA mengucapkan rasa terima kasih atas kunjungan tim Supervisi MA yang telah melakukan pembinaan dan pengawasan di PA Muara Bulian. “Saya selaku pimpinan mohon maaf kalau dalam penyambutan tidak pas, pelayanan selama di Muara Bulian kurang baik, dan Mendoakan semoga perjalanan Rombongan sampai dengan selamat, semoga hasil dari pengawasan dan pembinaan yang dilakukan ini bisa menjadi pelajaran sekaligus pedoman bagi seluruh pegawai PA Muara Bulian ke depannya untuk lebih baik lagi” pungkas Yefferson.

(Syarbaini – Jurdilaga PA Muara Bulian / PTA Jambi)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice