logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Tim BPK Menyerahkan Hasil Audit PTA Ambon

Ambon|pta-ambon.go.id

Bertempat di Ruang kerja Panitera / Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Ambon (PTA Ambon) Senin, 30 Desember 2013 telah berlangsung penyerahan hasil Audit BPK yang di serahkan oleh Indriasari Kusumadewi selaku Ketua Tim kepada Ketua PTA Ambon Drs. H. Jufri Ghalib, SH. MH.

Penyerahan hasil audit yang berlangsung sederhana ini disaksikan oleh Ketua, Wakil Ketua, Pansek, dan seluruh Kasubbag pada PTA Ambon.

Hasil Temuan Pemeriksaan Tim BPK RI pada PTA Ambon antara lain :

  1. Pengelolaan dan Administrasi Biaya Proses Penyelesaian Perkara belum tertib ;
  2. Pengungkapan Informasi Catatan atas Laporan Keuangan pada PTA Ambon belum memadai;
  3. Penatausahaan Aset pada PTA Ambon belum tertib;
  4. Penyajian nilai persediaan di PTA Ambon tidak di catat secara cermat.

Hasil temuan diatas di sampaikan secara langsung oleh Indriasari Kusumadewi kepada Ketua PTA Ambon. Selain itu Ketua Tim BPK RI menyapaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Warga PTA Ambon atas pelayanan serta kerja sama yang baik selama Tim bekerja di PTA Ambon.

Kegiatan ini akhirnya di tutup dengan foto bersama menikmati sunset di halaman gedung PTA Ambon.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice