Tambah Jam Terbang, Tim Putri PTWP Daerah PTA Palu Adakan Latih Tanding
Palu||www.pta-palu.go.id
Ahad (26/9/2021), Tim Putri PTWP Daerah PTA Palu kedatangan tamu dari Maleo Tenis Club (MTC) Kota Palu. Kedua tim melakukan latih tanding di lapangan tenis semi indoor PTA Palu. Event ini merupakan bagian dari program kerja PTWP Daerah. Ketua PTWPD PTA Palu, Dr.Drs.H.Abdul Ghofur,SH,MH dalam sambutannya menyampaikan bahwa ajang latih tanding tim putri baru terlaksana hari ini. “Memang sudah lama direncanakan, tapi baru hari ini terlaksana,” ujarnya.
Mitra tanding yang dihadirkan, bukan wajah baru dalam dunia pertenisan di kota Palu. Beberapa anggota tim putri PTWP bahkan sudah saling mengenal, sehingga suasana di lapangan terlihat ceria penuh canda. “Ternyata beberapa pemain kedua tim ini sudah saling kenal, makanya dibuat gembira agar imun kita meningkat,” ungkap Abdul Ghofur.
Memang selain diyakini dapat meningkatkan imun, event latih tanding juga punya nilai silaturahmi. Seperti yang disampaikan oleh wakil dari MTC, Budhe, panggilan akrab Ibu Yuli. “Kami berterima kasih sudah diundang ke sini, selain main tenis juga bisa bersilaturahmi,” tandas Budhe. Terlihat antar pemain kedua tim terlibat pembicaraan akrab dan segar. Sesekali diwarnai canda tawa.
Sementara YM KPTA Palu, Dr. Drs. H. Syahril, SH,MH selaku Pembina menyampaikan bahwa latih tanding tim putri sudah didorong untuk sering dilakukan. “Tim Putri ini harus sering latih tanding, agar lebih pengalaman ketika menghadapi lawan tangguh. Agar jam terbangnya juga bertambah,” tandas beliau dalam sambutannya.
Hasil latih tanding nampaknya belum berpihak pada tim PTWP. Enam partai yang dimainkan, tidak satupun dapat dimenangkan. Ini menjadi bahan evaluasi penting bagi segenap pengurus daerah untuk meningkatkan pembinaan yang lebih serius dan berkelanjutan. (gfr).