Sosialisasi Hasil Diklat Kimwas PTA Pekanbaru

Kiri : Hakim Tinggi PTA Pekanbaru (Drs. H. Harun, S.SH, MH) sedang membuka acara sosialisasi tersebut
Kanan : Hakim Tinggi PTA Pekanbaru (Drs. H. M. Ghozali Husein Nasution, SH.,MH), KPTA Pekanbaru (Drs. H. Alimin Patawari, SH.,MH), Hakim Tinggi (Drs. Marlis Yunan, MH) sedang mensosialisakan hasil Bimtek
Pekanbaru | www.pta-pekanbaru.go.id
Seusai Hakim Tinggi PTA Pekanbaru Drs. Marlis Yunan, MH dan Drs. H. M. Ghozali Husein Nasution, SH.,MH mengikuti diklat KIMWAS di Megamendung Bogor lalu, pada hari rabu 29 Oktober 2014 bertempat diruang aula PTA Pekanbaru Hakim Tinggi menggelar sosialisasi hasil Bimtek yang telah diikuti tersebut dan acara dibuka oleh Drs. H. Harun. S, SH.,MH.
Pada acara sosialisasi ini turut hadir KPTA Pekanbaru Drs. H. Alimin Patawari, SH.,MH , Hakim Tinggi PTA Pekanbaru dan Panitera Pengganti PTA Pekanbaru. Sebenarnya tiap hari rabu digelarnya acara coffie morning oleh Hakim Tinggi PTA Pekanbaru tetapi untuk kali ini dialihkan dengan acara sosialisasi hasil diklat KIMWAS (Hakim Tinggi Pengawas) yang diikuti Hakim Tinggi PTA Pekanbaru.
Hakim Tinggi dan Panitera Pengganti PTA Pekanbaru sedang mendengarkan paparan hasil Bimtek
Dalam acara sosialisasi ini membahas tentang Mekanisme dalam Pelaksanaan Pengawasan Reguler/Rutin yang dilakukan oleh Hakim Tinggi Pengawas. Dalam pemaparan dari Hakim Tinggi tersebut sesuai dengan materi yang diberikan oleh narasumber dalam diklat itu “Pelaksanaan Pengawasan Regular” dapat dibagi menjadi beberapa tahapan yaitu:
1. Penentuan Obrik Oleh Pimpinan
2. Persiapan Pelaksanaan
3. Pelaksanaan Pemeriksaan
4. Pembuatan Lembar Temuan dan Kontrak Kinerja
5. Ekspose/Klarifikasi
6. Pembuatan LHP
Ke 6 tahapan tersebut dijelaskan satu persatu secara rinci oleh Hakim Tinggi PTA Pekanbaru kepada seluruh pegawai yang hadir dalam acara sosialisasi tersebut. Hakim Tinggi dan Panitera Pengganti PTA Pekanbaru terlihat sangat serius mendengarkan paparan materi yang diberika
Seusai Hakim Tinggi PTA Pekanbaru mensosialisasikan hasil bimtek tersebut maka dilanjutkan dengan dibukanya sesi tanya jawab bagi seluruh pegawai yang hadir dan acara berlangsung sampai dengan selesai pada jam 11.00 wib. (412DY/Tim Redaksi PTA Pekanbaru)