Ngamprah, 18 Januari 2022
Hari ini merupakan hari yang cukup padat di PA Ngamprah, di antaranya dengan agenda evaluasi dan tindak lanjut program kerja Pengadilan Agama guna mewujudkan Pengadilan Agama yang lebih baik. Mengawali hari kerja, Ketua, Wakil, Para Hakim serta seluruh jajaran kepaniteraan Pengadilan Agama Ngamprah, mengadakan evaluasi mengenai penyelesaian perkara di Pengadilan Agama Ngamprah yang merupakan core bisnis dari lembaga peradilan.
Ketua Pengadilan Agama Ngamprah Ahmad Saprudin, S.Ag., M.H mengajak hakim dan jajaran kepaniteraan untuk meningkatkan kualitas kinerjanya dan jangan malu untuk terus belajar dan meningkatkan kompetensi di bidangnya masing-masing, sehingga kinerja kita dapat memberikan kepuasan bagi para pencari keadilan.
Selain melakukan evaluasi internal, Pengadilan Agama Ngamprah juga menerima kedatangan Tim KPAID Bandung Barat yaitu Ketua KPAI Bandung Barat Dian Dermawan, S.AP bersama dengan Wakil Ketua II (Prihatin Mulyanti, S.AP), Komisioner Bidang Trafficking (Depi Gunawan, S.Kom), dan Komisioner Bidang Hak Sipil (Adi Haryanto, S.T) untuk mendiskusikan rencana kerja sama Pengadilan Agama Ngamprah dan KPAID Bandung Barat dalam rangka mensukseskan program Pemerintah untuk mengurangi pernikahan dini khususnya di Kabupaten Bandung Barat. KPAID Bandung Barat sangat mengapresiasi program Pengadilan Agama Ngamprah tersebut dan bersedia untuk mendampingi serta mengawasi anak yang orang tua/walinya akan mengajukan permohonan dispensasi nikah di Pengadilan Agama Ngamprah.
Pada penjajakan kerja sama ini nantinya KPAID Bandung Barat akan melakukan assessment terhadap anak yang akan mengajukan permohonan dispensasi kawin ke Pengadilan Agama Ngamprah yang diharapkan dengan program ini, angka perceraian akibat pernikahan dini dapat diminimalisir dan hak-hak anak yang melakukan pernikahan dini tetap dapat dipenuhi.
Pada sore harinya, kegiatan ditutup dengan pelantikan dan pengambilan sumpah 2 (dua) orang CPNS yaitu Bunga Tri Hastuti, S.T dan Suci Hidayah, S.H menjadi PNS Pengadilan Agama Ngamprah. Dengan telah bertambahnya PNS di Pengadilan Agama Ngamprah, Ketua Pengadilan Agama berharap Pengadilan Agama Ngamprah dapat menjadi lebih baik lagi karena beliau sangat yakin bahwa potensi SDM di Pengadilan Agama Ngamprah sangat besar. (red: Nisa)