Sekretaris, Kasubbag Dan Staff Kepegawaian PA Praya Ikuti Bimtek Secara Daring
Praya | pa-praya.go.id
Rabu, 21 Juli 2021 pukul 10.00 wita bertempat di Media Center PA Praya Sekretaris, Kasubbag Kepegawaian dan Ortala serta Analis SDM Aparatur mengikuti Bimbingan Teknis dan Sosialisasi SIKEP, SAPK, MySAPK dan SITARA yang diselenggarakan oleh Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI secara daring melalui Zoom Meeting. Sesuai surat Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI Nomor: 525/Bua.2/07/7/2021 tanggal 16 Juli 2021.
Sekretaris, Kasubbag Kepegawaian dan Ortala serta Analis SDM Aparatur mengikuti Bimbingan Teknis dan Sosialisasi SIKEP, SAPK, MySAPK dan SITARA
Sebagai Narasumber Plh. Kepala Biro Kepegawaian Mahkamah Agung, Jumadi, S.H., M.H., menyampaikan bahwa seluruh pegawai dan admin satuan kerja wajib melakukan peremajaan dan memastikan seluruh data pada SIKEP dan SAPK BKN dan MySAPK serta SITARA dalam keadaan posisi terkini dan akurat. Aplikasi My SAPK merupakan aplikasi terebosan dari BKN untuk memudahkan pelayanan bagi ASN diseluruh instansi, agar dapat mengakses data kepegawaian. Sementara aplikasi SITARA merupakan Kerjasama dengan BP TAPERA.
Pengaktifan akun tersebut bagi ASN, merupakan sebuah program nasional yakni Program Pemutakhiran Data Mandiri (PDM) berdasarkan Keputusan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 87 Tahun 2021, tentang Pemutakhiran Data Mandiri Aparatur Sipil Negara dan Pejabat Pimpinan Tinggi Non ASN secara Elektronik Tahun 2021.
Lebih lanjut dalam Bimtek disampaikan Aplikasi ini bertujuan untuk memperoleh data ASN yang akurat, terkini dan terintegrasi serta untuk memenuhi target terwujudnya Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) sesuai Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 95 Tahun 2018 dan target Satu Data ASN sesuai Perpres Nomor 39 Tahun 2019.
Sekretaris PA Praya, Rasyid Ridho, S.I.P mengatakan Setiap ASN PA Praya cukup melakukan pemutakhiran data dan riwayat pribadinya melalui akses daring ke dalam Aplikasi MySAPK berbasis gawai (mobile) dan website yang ditetapkan BKN sebagai autentikasi data ASN. (Tim IT PA Praya)