Security PTA Jambi Gunakan Seragam Baru

Ketua, Wakil Ketua, Pansek dan Hakim Tinggi poto bersama dengan 6 security Pengadilan Tinggi Agama Jambi, Senin (15/09/2014)
Jambi | PTA Jambi
Security Pengadilan Tinggi Agama Jambi kini berpenampilan baru. Penampilan baru ini dikenakan pertama kali Senin (15/09/2014) pada saat apel pagi di PTA Jambi.
Pemakaian seragam baru security PTA Jambi ini dilakukan setelah Ketua PTA Jambi melakukan koordinasi dengan Kepolisian Daerah Jambi terkait penggunakan seragam khusus Security PTA Jambi ini.
Ketua PTA Jambi, Drs. H. Djajusman MS, S.H., M.H., MM.Pd didampingi Wakil Ketua DR. H.A. Mukti Arto., S.H. M.Hum dan Pansek Drs. H. Pahri Hamidi, S.H menyebutkan bahwa penggunaan seragam khusus Security PTA Jambi ini sudah sesuai dengan aturan yang berlaku.
‘’Seragam ini sudah sesuai dengan aturan yang berlaku, saya sudah koordinasikan pemakaian seragam dan atribut lainnya dengan Kepolisian,’’ ujarnya.
Menurutnya seragam yang digunakan ini akan menambah wibawa security PTA Jambi di mata masyarakat pencari keadilan dan masyarakat pada umumnya.
‘’Selain wibawa security, wibawa lembaga juga akan naik dengan sendirinya,’’ sebutnya.
Seragam ini imbuhnya, harus digunakan Security PTA Jambi dalam melaksanakan tugas pengamanan.
Seragam baru Security PTA Jambi.
‘’Seragam ini harus digunakan pada saat menjalankan tugas pengamanan di lingkungan PTA Jambi,’’ tukasnya. (Noprizal/Jurdilaga PTA Jambi)