pa-kabanjahe.go.id
Kabanjahe, Kamis, 22 September 2021, Setelah mengikuti kegiatan pembinaan persiapan asesmen APM secara Virtual yang dilaksanakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Medan, Tepat Pukul 14.00 wib bertempat di ruang rapat, Pengadilan Agama Kabanjahe melaksanakan rapat tinjauan manajemen (RTM) Akreditasi Penjaminan Mutu (APM) dan Monitoring Evaluasi Zona Integritas (Monev ZI).
Rapat tersebut dihadiri oleh Ketua Pengadilan Agama Kabanjahe, Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris, Pejabat struktural dan fungsional serta seluruh pegawai Pengadilan Agama Kabanjahe.
Rapat dibuka oleh Sekretaris Pengadilan Agama Kabanjahe, Ibu Afridawati, S.Ag. dan dilanjutkan pemaparan mengenai asesmen Akreditasi Penjaminan Mutu oleh wakil ketua, YM Ibu Sri Hartati, S.H.I.,M.H. yang juga selaku Ketua APM. Beliau menyampaikan mengenai eviden - eviden terkait APM yang harus segera dikumpulkan. Selanjutnya Ketua, YM Ibu Sri Armaini, S.H.I.,M.H. melakukan monitoring dan evaluasi terkait Zona Integritas (ZI), dimana Beliau memaparkan mengenai hasil pelaksanaan pendampingan ZI yang telah dilaksanakan di PTA Medan selama 3 (tiga) hari dimulai dari tanggal 20 s.d 21 September.
Di akhir rapat, YM Ibu Sri Armaini, S.H.I.,M.H. menyampaikan agar tetap semangat, jaga Kesehatan agar semangat dalam melaksanakan tugas dan menghadapi Zona Integritas (ZI) dan pelaksanaan Akreditasi Penjaminan Mutu (APM). (Tha Za)