Tanjung Redeb I www.pa-tanjungredeb.go.id
Pada hari Kamis tanggal 5 Agustus 2021 dimulai pukul 09.00 Wita, Pengadilan Agama Tanjung Redeb mengadakan rapat rutin bulanan yang dirangkai dengan rapat persiapan menyongsong penilaian unit kerja Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Rapat ini dipimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Tanjung Redeb, Bapak Achmad Sya'rani, S.H.I dan didampingi oleh Ketua Akreditasi Penjaminan Mutu (APM), Ibu Nurqalbi, S.H.I, Panitera PA Tanjung Redeb, Drs. Kaspul Asrar dan Sekretaris PA Tanjung Redeb, Samsul Bahri, S.H. Turut hadir dalam rapat rutin yakni Hakim, Pejabat Struktural dan fungsional, pelaksana, CPNS, PPNPN di lingkungan Pengadilan Agama Tanjung Redeb dan mahasiswi magang dari Fakultas Hukum Universitas Brawijaya Malang.
Rapat yang berlangsung khidmat dan serius namun santai ini membahas hal – hal mengenai Instruksi Dirjen Badilag, hasil tindak lanjut hakim pengawas Bidang Triwulan II Tahun 2021, kedisiplinan, tanggung jawab dan komitmen, permasalahan sarana dan prasarana, dan kebersihan di lingkungan Pengadilan Agama Tanjung Redeb. Selain itu pula dibahas tentang persiapan Evaluasi Zona Integritas Menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Tahun 2021.
Bapak Achmad Sya'rani, S.H.I berpesan kepada semua pegawai agar selalu mengevaluasi setiap pelaksanaan tugas pokok dan fungsi masing-masing sehingga akan diketahui hal-hal apa saja yang belum terlaksana dan sudah terlaksana. Beliau juga mengatakan perlunya selalu menegakan dan melaksanakan kedisplinan di lingkungan Pengadilan Agama Tanjung Redeb sehingga nilai-nilai utama Mahkamah Agung dapat terinternalisasi dalam bentuk memberikan pelayanan yang prima/excellent kepada para pihak pencari keadilan.
Selanjutnya Bapak Achmad Sya'rani, S.H meyampaikan tentang instruksi dan kebijakan Dirjen Badilag, instruksi dan kebijakan Pengadilan Tinggi Agama Samarinda terkait aplikasi dan persiapan menuju Unit Kerja Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). (*sa/sb)