logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Rapat Perdana PA Natuna Sepeninggal Ketua

Ranai | www.pa-natuna.net

Rabu (14/05/2014), bertempat di Ruang Sidang Pengadilan Agama Natuna diadakan Rapat Koordinasi dalam rangka persiapan kedatangan HATIBINWASDA PTA Pekanbaru. Ini merupakan rapat perdana yang diadakan di PA Natuna sepeninggal Ketua PA Natuna, Alm. Drs. Malkan, SH., MA.. Rapat yang dipimpin langsung oleh Panitera/Sekretaris PA Natuna, Drs. Ishak dan Plt. Ketua PA Natuna, Surya Dharma Panjaitan, SHI. ini dihadiri oleh seluruh Hakim, Pegawai dan Tenaga Honor PA Natuna.

Rapat ini merupakan lanjutan dari rapat koordinasi yang dilakukan 1 (Satu) bulan yang lalu ketika Ketua PA Natuna, Alm. Drs. Malkan masih hidup. Dalam rapat tersebut seluruh jajaran di ingatkan agar mempersiapkan data-data yang diperlukan ataupun dipersiapkan untuk Pengawasan/ Pembinaan HATIBINWASDA PTA Pekanbaru.

Pada rapat yang diadakan hari Rabu (14/05/2014) ini, Panitera/Sekretaris PA Natuna, Drs. Ishak kembali mengingatkan kepada seluruh jajaran PA Natuna agar mempersiapkan berkas-berkas yang sekiranya diperlukan nantinya ketika Tim HATIBINWASDA PTA Pekanbaru datang. Kedatangan Tim HATIBINWASDA PTA Pekanbaru ke PA Natuna diperkirakan pada hari Senin (19/05/2014). Beliau juga mengingatkan agar seluruh Kaur bertanggungjawab terhadap berkas-berkas yang harus disiapkan untuk Pengawasan/ Pembinaan HATIBINWASDA PTA Pekanbaru.

Sementara Plt. Ketua PA Natuna, Surya Dharma Panjaitan, SHI. mengingatkan agar seluruh jajaran tetap melakukan aktifitas kantor sebagaimana biasanya. Beliau juga mengingatkan agar seluruh jajaran saling bekerjasama dalam menyambut kedatangan HATIBINWASDA PTA Pekanbaru sehingga apapun hasil dari Pengawasan/ Pembinaan tersebut dapat dilaksanakan dan diperbaiki bersama apabila ada kesalahan-kesalahan yang ditemukan. (FM)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice