Rapat Pembinaan JS - JSP PA Jambi

Kota Baru | www.pa-jambi.go.id
Tak ingin berlama-lama, perkembangan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan yang telah berjalan selama ini dalam stagnan tanpa ada perkembangan yang jauh lebih baik, Ketua PA Jambi menggelar rapat pembinaan terhadap seluruh Jususita dan Jurusita Pengganti PA Jambi pada hari ini Selasa (01/03/2016), dimulai tepat pukul 08.15 wib pagi bertempat di ruang rapat Ketua PA Jambi.
Didampingi Panitera yang baru saja dilantik ini, kepemimpinan yang baru ini terlihat sangat bersemangat mendengar berbagai keluhan, uneg-uneg dan kritikan hingga berbagai masukan berupa ide-ide kreatif dari seluruh JS dan JSP yang memang sengaja dihimpun untuk merumuskan kebijakan-kebijakan baru sesuai aturan demi terwujudnya PA Jambi sebagai etalase bagi PA sewilayah PTA Jambi.
“Tugas-tugas kejurusitaan yang telah berjalan selama ini, sudah cukup baik, namun demi peningkatan kinerja yang jauh lebih baik lagi, kami sengaja mengajak kita semua berkumpul disini untuk membicarakan berbagai permasalahan seputar kejurusitaan dan mendiskusikannya dari hati ke hati agar kita semua ikut merasa bertanggung jawab atas keputusan bersama yang nanti akan kita ambil, sehingga pelayanan prima terhadap masyarakat sesuai aturan yang berlaku dapat benar-benar terlaksana”, Ujar Idiris Latif.
“Kami berharap kita semua istiqomah untuk menjalankan apa yang menjadi keputusan kita bersama dan senantiasa bekerja demi mencari ridho Allah. Dengan demikian meski seberat apapun tugas yang telah diamanatkan kepada kita insyaallah akan terasa ringan.” (Dion/ Jurdilaga PA Jambi)