Rapat Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Zona Integritas di Pengadilan Agama Muara Bulian
Muara Bulian, Ketua Pengadilan Agama Muara Bulian Hj. Baihna, S.Ag., M.H memimpin rapat Monitoring dan evaluasi serta pemantapan masing-masing area Pembangunan Zona Integritas di Pengadilan Agama Muara Bulian pada Senin pagi (26/7).
Rapat yang dilaksanakan di ruang rapat pimpinan dihadiri oleh semua unsur pimpinan, para Hakim dan masing-masing koordinator area dari 6 area ditambah area Hasil, rapat monitoring dan evaluasi serta pemantapan Pembangunan Zona Integritas ini dilaksanakan secara rutin setiap bulan, hal ini dilakukan agar pembangunan Zona Integritas di Pengadilan Agama Muara Bulian benar-benar mencapai hasil yang diinginkan.
Pada kesempatan ini juga ketua Pengadilan Agama Muara Bulian menyampaikan hasil dari Pembinaan Pembangunan Zona Integritas oleh Dirjen Badilag pada Jumat (23/7) yang lalu, beberapa point yang disampaikan tersebut sangat membantu dalam pembangunan ZI di Pengadilan Agama Muara Bulian.
Sekretaris Pengadilan Agama Muara Bulian Yudhistira Adipinto, S.E., M.H yang dilantik beberapa minggu yang lalu pada kesempatan ini langsung memimpin rapat evaluasi terhadap masing-masing area, “pada dasarnya eviden-eviden yang ada sudah cukup bagus namun ada beberapa point yang butuh penekanan dan penjelasan lebih rinci lagi,” papar yudhi dalam rapat tersebut.
Wakil Ketua Pengadilan Agama Muara Bulian H. Ahmad Mus’id Yahya Qadir, Lc., M.H.I menyampaikan harapannya agar Pembangunan Zona Integritas di Pengadilan Agama Muara Bulian tahun ini akan mendapatkan hasil yang lebih baik lagi dari tahun sebelumnya.
Untuk pembangunan Zona Integritas tahun yang lalu (2020), Pengadilan Agama Muara Bulian telah mencapai tahapan akhir yaitu pada tahap Desk Evaluasi dari MENPAN RB, namun pada saat itu berdasarkan hasil desk evaluasi Menpan RB Pengadilan Agama Muara Bulian belum dapat menyandang predikat WBK, dengan harapan tahun ini predikat itu akan dapat diraih oleh Pengadilan Agama Muara Bulian.(fd)