logo web

Dipublikasikan oleh Tim IT PA Medan pada on .

Rapat Koordinasi dan Monev ZI Juni 2021 di Pengadilan Agama Medan

Pada hari Kamis tanggal 30 Syawwal 1442 H bertepatan dengan 10 Juni 2021 telah dilaksanakan Rapat Koordinasi dan Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Zona Integritas yang dihadiri oleh Pimpinan, seluruh hakim dan pegawai Pengadilan Agama Medan yang bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Medan.

gambar 1

Rapat koordinasi yang dimulai sekitar pukul 14.00 WIB ini dibuka oleh Panitera Pengadilan Agama Medan Muhammad Yasir Nasution, M.A. Diawal rapat juga dilaksanakan sosialisasi aplikasi SIPELDU yang merupakan Aplikasi Pelayanan Terpadu Pengadilan Agama Medan berbasis android. Pada aplikasi ini terdapat menu info perkara, info akta cerai, info dan prosedur, persyaratan, pengawasan, survei, hasil survei, e-Court, gugatan mandiri dan pegawai. Sedangkan pada menu pegawai terdapat menu izin pegawai, pengendalian gratifikasi, buku tamu dan agenda rapat. Menu pegawai ini merupakan perizinan online sehingga pegawai tidak perlu lagi bertemu dengan petugas ataupun atasan langsung untuk mendapatkan izin.

gambar 2

Dilanjutkan dengan Monitoring dan Evaluasi kinerja oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Medan Dra. Hj. Erpi Desrina Hasibuan, S.H., M.H. selaku Koordinator Hakim Pengawas Bidang dan Ketua Pembangunan Zona Integritas. Beliau menyampaikan beberapa kiat dan tips penting sehingga kinerja dan rapor SIPP dapat ditingkatkansecara signifikan. Sedangkan dalam pembangunan Zona Integritas, masing-masing Ketua Area Zona Integritas menyampaikan rencana aksi dan tindaklanjutnya dalam mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani.

gambar 3

Kegiatan monitoring dan evaluasi ditutup oleh Panitera Pengadilan Agama Medan. Semoga tahun ini Pengadilan Agama Medan termasuk yang lulus dalam penilaian Wilayah Bebas Korupsi. (IT)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice