PTA Pekanbaru Gelar Penilaian dari 4 Kinerja (Umum, Keuangan, Kepegawaian dan Keperkaraan)

Penilaian Kinerja Umum, Keuangan, Kepegawaian dan Kepaniteraan
Pekanbaru | www.pta-pekanbaru.go.id
Penilaian yang digelar oleh PTA Pekanbaru ini terdiri dari 4 kinerja diantaranya bagian Umum, Keuangan, Kepegawaian dan Keperkaraan dari Pengadilan Agama di wilayah Hukum PTA Pekanbaru.
Tujuan digelarnya penilaian ini untuk meningkatkan kinerja dari bagian Kesekretariatan & Kepaniteraan Pengadilan Agama di Wilayah Hukum PTA Pekanbaru. Selain itu juga untuk mempersiapkan diri dari sekarang apabila nantinya ada penilaian yang dilakukkan oleh Badilag.
Adapun penilaian untuk kinerja dibagian Umum yaitu mengenai Website, dalam penilaian Website ini di lihat dari kelengkapan Menu-menu dan Content yang dilengkapi data terupdate beserta keaktifan dalam mebuat berita.
Kelengkapan menu-menu tersebut merujuk kepada kriteria atau pedoman lomba yang telah dibuat oleh Badilag pada penilaian website tahun 2014 pada bulan lalu, untuk mendownload kriteria tersebut dengan cara mengklik link ini : (https://drive.google.com/file/d/0B5DxaF_9ujxbVEpscU5pSU9yVUE/edit?pli=1).
Sedangkan untuk di bagian Keuangan dinilai dari 4 Kategori diantaranya :
1. Rekapitulasi Laporan Realisasi Anggaran DIPA 04
2. Rekapitulasi Laporan Realisasi Belanja Modal DIPA 01
3. Rekapitulasi Laporan Realisasi Belanja Barang Operasional DIPA 01
4. Rekapitulasi Laporan Realisasi Belanja Barang Non Operasional DIPA 01
Untuk dibagian Kepegawaian penilaiannya dilihat dari kelengkapan data SIMPEG dan data EDOC supaya mencapai presentase 100% agar memperoleh peringkat pertama. Dan dibagian Keperkaraan penilaiannya dilihat dari jumlah Putusan yang telah diupload pada website Direktori Putusan Mahkamah Agung, selain itu dilihat dari jumlah penyelesaiannya perkara dan begitu juga penyelesaian perkara Banding.
Hasil penilaian yang telah dilakukkan oleh PTA Pekanbaru ini dapat dilihat pada Portal Monitoring dan Evaluasi PTA Pekanbaru dengan cara mengklik link ini (http://laporan.pta-pekanbaru.go.id/), atau dengan cara mengklik logo yang telah ditautkan pada portal tersebut yang terdapat pada Website PTA Pekanbaru.
Pada bagain Umum penilaiannya dilakukan pertiga bulan sekali sedangkan untuk dibagian Keuangan, Kepegawaian, dan Keperkaraan dilakukan persatu bulan sekali.
Unsur pimpinan PTA Pekanbaru dimulai dari KPTA Pekanbaru (Drs. H. Alimin Patawari, SH.,MH), Waka PTA Pekanbaru (Drs. H. Armia Ibrahim, SH.,MH) dan Pansek PTA Pekanbaru (Drs. Syafruddin), mengucapkan selamat kepada Pengadilan Agama di Wilayah Hukum PTA Pekanbaru yang telah memperoleh peringkat terbaik pertama, kedua dan ketiga dalam penilaian ini semoga bisa mempertahankannya dalam priode penilaian selanjutnya.
KPTA Pekanbaru juga berpesan kepada seluruh unsur pimpinan Pengadilan Agama di wilayah Hukum PTA Pekanbaru baik itu dari Ketua, Wakil, Pansek, Wapan, Wasek, Panmud dan Kasubbag/Kaur untuk terus memantau selain itu juga meningkatkan kinerja baik itu dibagian Kepaniteraan maupun Kesektariatan.
Beliau juga akan terus memantau dari hasil penilaian yang telah dilakukkan oleh PTA Pekanbaru ini melalui portal Monitoring & Evaluasi tersebut untuk melihat progress kemajuan berdasarkan peringkat dari tiap-tiap satker. Untuk itu diharapkan kepada seluruh Pengadilan Agama di Wilayah Hukum PTA Pekanbaru harus berlomba-lomba agar memperoleh peringkat terbaik pertama tiap digelarnya penilaian ini.
(412DY/ Tim Redaksi PTA Pekanbaru)