PTA Padang Lakukan Pengawasan dan Pembinaan di PA Padang

KPA Padang mendampingi TIM dari PTA Padang menyampaikan hasil pengawasan
Padang │ www.pa-padang.go.id
PTA Padang kembali melakukan pembinaan dan pengawasan. Lima orang pejabat dari PTA Padang melakukan pengawasan di PA Padang selama dua hari. Dimulai pada hari Rabu (01/04) hingga Kamis yang kemudian ditutup dengan ekspos hasil pengawasan di Ruang Sidang Utama PA Padang Kelas IA.
Dalam ekspos hasil pengawasan tersebut, dikatakan PA Padang sudah baik, namun ada beberapa catatan untuk disempurnakan.
Ketua PA Padang, Drs. H. M. Yusuf, SH., MH mengucapkan terima kasih. Karena ini sudah membantu kita untuk berubah dan memperbaikinya. “Ibarat orang melakukan penelitian, maka dilakukan identifikasi masalah, setelah itu kita yang akan memperbaikinya,” ucap KPA Padang.
Ia menambahkan, tentu saja cara orang luar melihat dengan kita itu berbeda. Mereka pasti lebih detail dan mendalam dari kita yang ada di dalam. Untuk itu, baik itu berupa temuan atau prestasi yang dicapai, ini akan jadi beban dan tanggung jawab untuk kita bersama.
Menanggapi hasil pengawasan ini, KPA Padang merencanakan untuk mengadakan rapat pimpinan dalam waktu dekat, untuk menindaklanjutinya. (ababilgufron)