PTA Medan Jalin Kerjasama dengan UIN Ar-Raniry

Medan | pta-medan.go.id
Jumat, 27 Desember 2013, bertempat di ruang pertemuan Program Pasca Sarjana Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Aceh, Ketua PTA Medan Drs. H. Soufyan M. Saleh, SH, MM bersama Direktur PPS UIN Ar-Raniry Prof. DR. H. Rusydi ALI Muhammad, MA telah menandatangani Perjanjian Kerjasama, Memorandum of Understanding [MOU].
Pada waktu yang sama juga berlangsung penandatanganan MOU antara PPS UIN Ar-Raniry Aceh dengan PPS IAIN Medan Sumatera Utara.
Perjanjian kerjasama antara PTA Medan dengan PPS UIN Ar-Raniry Aceh terutama dimaksudkan dalam rangka peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia, kesempatan dan akses untuk melakukan penelitian serta kegiatan ilmiah lainnya dalam bentuk seminar, lokakarya, penulisan buku dan yurisprudensi, dll, yang dilakukan bersama antara kedua belah pihak.
Dalam sambutan pengantar Ketua PTA Medan menyampaikan bahwa kerjasama ini sangat penting. Di lingkungan PTA Medan ada sekitar 270 pegawai (hakim dan pegawai lain) yang sudah menyelesailkan S2 dan sangat berminat untuk melanjutkan ke S3. Mudah-mudahan melalui kerjasama ini akan membuka peluang dan kemudahan bagi mereka terutama dalam rangka doktorisasi hakim yang sering dianjurkan oleh Ketua Kamar Agama DR. H. Andi Syamsu Alam.
Selain itu Ketua PTA juga menyampaikan keprihatinan atas meningkatnya angka perceraian di Sumatera Utara. Setiap perceraian akan menimbulkan persoalan sosial bagi perempuan dan anak yang menjadi “korban” perceraian, yang harus mendapat perhatian dan perlindungan dari masyarakat dan negara agar tidak menimbulkan akibat-akibat yang negatif, karena perempuan dan anak-anak tersebut telah kehilangan penanggungjawab utama dalam kehidupan mereka.

Direktur UIN Ar-Raniry Aceh, berharap kerjasama ini nantinya segera dapat diwujudkan baik dalam kegiatan nyata yang bermanfaat bagi kedua lembaga dan masyarakat seperti pembinaan SDM kelembagaan, maupun kegiatan lainnya dalam hal perlindungan dan pemberdayaan bagi perempuan dan anak yang menjadi “korban” perceraian
Seminggu yang lalu pada tanggal 18 Desember 2013 PTA Medan juga telah menandatangani perjanjian kerjasama [MOU] dengan Pasca Sarjana Universitas Panca Budi Sumatera Utara. (sms)
