logo web

Dipublikasikan oleh PTA Medan pada on .

1

Ditjen Badan Peradilan Agama (Badilag) Mahkamah Agung RI melakukan evaluasi terhadap asesor APM tahun 2021 yang akan dilaksanakan pada hari Selasa (14/09) pukul 08.00 Wib s.d. selesai secara virtual. Evaluasi asesor ini dilaksanakan sehubungan dengan akan bergulirnya kembali asesement APM tahun 2021. Oleh sebab itu, Badilag menggelar pembinaan secara virtual yang diikuti pimpinan PTA dan Panitera serta Sekretaris dan asesor itu sendiri pada hari Senin (13/09).

Sebagaimana diketahui, PTA dan PA seluruh Indonesia (kecuali 2 PA) telah mendapatkan APM dengan nilai A exellent tahun 2020 yang lalu. Nilai exellent ini diperoleh setelah sebelumnya dilaksanakan assesment yang dilakukan asesor nasional. Dengan nilai A exellent, berarti PTA dan PA tersebut telah memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat dan telah berpenampilan yang teruji misalnya tentang kebersihan, kerapihan dan keindahan.

2

Dirjen Badilag Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. dalam arahannya menyebutkan, nilai A exellent yang telah diraih tahun 2020 yang lalu harus dapat dipertahankan pada tahun 2021 ini. Oleh sebab itu, urainya lebih lanjut, pimpinan pengadilan harus memiliki komitmen untuk menata dengan baik performa dan alat dukung yang diperlukan agar nilai APM tetap excellent.

Dirjen Badilag H. Aco Nur menjelaskan, dalam setiap kunjungannya ke daerah, dirinya menemukan beberapa PA yang telah memperoleh A excellent tetapi tidak mencerminkan dengan exellent tersebut. Atas keadaan tersebut, sambungnya lagi, dirinya menegur pimpinan PA supaya dibenahi dan dikelola PA tersebut dengan baik.

“Saya minta kepada pimpinan PTA untuk selalu memberikan pembinaan ke PA supaya menjaga kebersihan dan keindahan sehingga penampilan PA tersebut enak dilihat dan menyenangkan,” pesan Dirjen Badilag H. Aco Nur.

“Apabila ada Ketua PA yang balelo segera catat dan laporkan ke saya agar diberi tindakan supaya dirinya bisa memperbaiki kinerja,” tandasnya lagi.

Setelah Dirjen Badilag H. Aco Nur selesai memberikan arahan, lalu dilanjutkan oleh Sekretaris Ditjen Badilag Drs. Arief Hidayat , S.H., M.M.  Dalam arahannya, Arief Hidayat menyebutkan, asesor adalah perpanjangan tangan Dirjen Badilag dalam memberikan penilaian. Oleh sebab itu, sambungnya lagi, asesor tidak boleh terpengaruh oleh siapapun dan harus independen dalam memberikan nilai, apakah nilai A atau nilai B.

Di sisi lain Dirbinganis Dr. Candra Boy Seroza, S.Ag., M.Ag menekankan perlunya kesinambungan dalam pengelolaan dan mempertahankan nilai A excellent. Siapa pun pimpinan pengadilan, urainya lagi menambahkan, harus konsisten mempertahankannya sehingga performa pengadilan tetap excellent.

Evaluasi asesor APM yang digelar pada siang hari tersebut dipandu oleh Dirbinadmin Dr. Dra. Nur Djannah Syaf, S.H., M.H. berlangsung selama lebih kurang dua jam dan ditutup menjelang pukul 15.30 Wib. (ahp)

 

 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice