logo web

Dipublikasikan oleh PTA Medan pada on .

1

 

 

 

Bertempat di Aula Lantai 3 Pengadilan Tinggi Agama Medan, hari Rabu tanggal  10 Agustus 2022 pukul 09.00 Wib  dilaksanakan Rapat Persiapan Desk Evaluasi Pengadilan Tinggi Agama Medan di hadapan Kemenpan RB. Rapat dihadiri oleh Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan, serta seluruh Aparatur Pengadilan Tinggi Agama Medan.

 

Rapat dibuka oleh Panitera Pengadilan Tinggi Agama Medan Bapak H. Abd. Wahid, S.H., M.Hum, yang menyampaikan bahwa sesuai dengan surat undangan rapat Nomor : W2-A/1606/HM.01.2/VIII/2022 tanggal 8 Agustus 2022 agenda rapat kita pada hari ini adalah Persiapan Desk Evaluasi Pengadilan Tinggi Agama Medan di hadapan Kemenpan RB untuk meraih WBK.

 

Dalam arahannya Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan Bapak Dr. H. Abd. Hamid Pulungan, S.H., M.H., menyampaikan bahwa Pengadilan Tinggi Agama Medan termasuk 30 satker dilingkungan Mahkamah Agung R.I. yang diusulkan oleh Mahkamah Agung RI ke Menpan RB untuk meraih prestasi WBK. Oleh karena itu Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan tidak bosan-bosannya mengajak untuk melakukan yang terbaik dalam melaksanakan tugas-tugas sesuai dengan tanggungjawabnya. Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Medan yang menjadi Role Model telah memberikan contoh yang baik kepada kita semua, tidak ada pekerjaan yang ditunda-tunda, selalu bekerja sesuai dengan aturan yang berlaku dan selalu berusaha meningkatkan kinerja untuk lebih baik lagi. Selanjutnya Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan selalu mengingatkan kepada seluruh aparatur Pengadilan Tinggi Agama Medan agar selalu menegakkan disiplin bekerja, sehingga dapat membudaya bagi kita semua, khususnya di Pengadilan Tinggi Agama Medan. Kita harus mewujudkan birokrasi yang bersih, akuntabel, dan berkinerja tinggi; birokrasi yang efektif dan efisien; dan birokrasi yang mempunyai pelayanan publik yang berkualitas. Birokrasi sebagai pelaksana tugas pemerintah terus melakukan perubahan dalam mencapai sasaran Reformasi Birokrasi dengan meningkatkan kualitas pelayanan publik serta memudahkan dan mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Agar masyarakat dapat merasakan hasil percepatan Reformasi Birokrasi yang telah dilakukan Pengadilan Tinggi Agama Medan. Pembangunan Zona Integritas dianggap sebagai role model Reformasi Birokrasi dalam penegakan integritas dan pelayanan berkualitas. Dengan demikian pembangunan Zona Integritas menjadi aspek penting dalam hal pencegahan korupsi khususnya pada Mahkamah Agung RI dan jajarannya.

 

2 3

 

Selanjutnya Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan (Dr. H. Abd. Hamid Pulungan, S.H., M.H.) mempersentasekan bagaimana pembangunan Zona Integritas Pengadilan Tinggi Agama Medan. Dalam Persentasenya KPTA menyampaikan bahwa Seluruh Pimpinan dan Aparatur Pengadilan Tinggi Agama Medan berkomitmen untuk membangun Zona Integritas di  Pengadilan Tinggi Agama Medan dengan menolak segala bentuk suap dan korupsi dan bertekad untuk meraih WBK.

 

5

 

Kemudian KPTA Medan dalam presentasenya telah menguraikan yang terkandung dalam Zona Integritas mulai dari Area I sampai dengan Area VI, secara sistematis dan tepat waktu. KPTA juga menyampaikan Pengadilan Tinggi Agama Medan telah berupaya keras dalam meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan dengan capaian berbagai inovasi yang telah diujudkan di Pengadilan Tinggi Agama Medan, diantaranya adalah PTSP, SI-LAR, SI-PELUK, SI-APIZ, UJIAN FIT, EVKIN, SICANTIK, SILARIS, ARIAWAN, Dan PARIBAN. Aplikasi yang terbaru di Pengadilan Tinggi Agama Medan adalah PARIBAN (Proses Administrasi dan Informasi Perakra Banding), mampu untuk melakukan percepatan penyelesaian perkara banding. Tiga keuntungan Alikasi PARIBAN adalah : tidak ada penggandaan foto copy berkas perkara banding,  penyelesaian perkara bisa diputus 1 minggu paling lama 15 hari. Notivikasi informasi yang cepat kepada Pencari Keadilan.

 

Pengadilan Tinggi Agama Medan melakukan pembinaan dan pengawasan secara berkelanjutan, sehingga ada pengadilan-pengadilan Agama di Wilayah Pengadilan Tinggi Agama Medan  yang memperoleh penghargaan dari Mahkamah Agung R.I. Disamping  itu SIPP Pengadilan Tinggi Agama Medan sampai saat ini memperoleh peringkat I Nasional dengan capaian nilai 100%. Terakhir KPTA Medan menyapaikan bahwa Surve Hasil Kepuasan Masyarakat terhadap Pengadilan Tinggi Agama Medan dan Pengadilan Agama di wilayah Pengadilan Tinggi Agama Medan meningkat menjadi lebih baik.

 

Demikian Rapat Persiapan Desk Evaluasi ini dilaksanakan yang akan di presentasikan di hadapan Kemenpan RB, semoga bermanfaat dan dapat mewujudkan Pengadilan Tinggi Agama Medan meraih WBK.  (Jas)

 

 

 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice