logo web

Dipublikasikan oleh IT PTA Bengkulu pada on .

PTA Bengkulu Selenggarakan Bimbingan Teknis Bidang Sita dan Eksekusi

Rabu, 23 September 2021, Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Bengkulu mengadakan bimbingan teknis (bimtek) kejurusitaan bidang sita dan eksekusi untuk PTA Bengkulu dan Pengadilan Agama (PA) se-Wilayah PTA Bengkulu dengan 30 peserta. Bimtek ini dibuka di ruang aula Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu dan diikuti oleh PA se-Wilayah secara daring melalui zoom meeting. Pembukaan bimtek ini dilakukan langsung oleh Ketua PTA Bengkulu, dengan dihadiri oleh Hakim Tinggi, pejabat structural dan fungsional, serta pegawai PTA Bengkulu.

Setelah pembukaan, acara bimtek kejurusitaan ini langsung dimulai dengan narasumber Saiful Alamsyah, S.Ag.,S.H.,M.H.,M.M., Panitera PTA Bengkulu dengan materi panggilan/pemberitahuan/rogatori dan SIPP. Pada hari kedua, bimtek dibagi menjadi dua sesi, yaitu sesi pertama dengan materi sita dan permasalahannya bersama narasumber Hakim Tinggi Drs. H. Imbalo, S.H.,M.H. Dilanjutkan dengan sesi kedua, materi pendaftaran, pemberitahuan, dan pengangkatan sita oleh Dr. H. Chazim Maksalina, M.H., Wakil Ketua PTA Bengkulu.

Di hari terakhir, Jum’at, 24 September 2021, Ketua PTA Bengkulu DR. H. Insyafli, M.H.I. menjadi narasumber pada materi terakhir yaitu eksekusi dan permasalahannya. Setelah itu, acara ditutup langsung oleh Ketua PTA Bengkulu. Semoga dengan adanya bimtek ini, dapat membantu pengembangan pegawai khususnya bidang kejurusitaan di wilayah PTA Bengkulu.

~

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice