PTA Ambon Gelar Pelantikan Wakil Ketua

Ambon|pta-ambon.go.id
Bertempat di Ruang sidang utama Pengadilan Tinggi Agama Ambon, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Ambon DR. H. Nurdin Juddah, SH. MH mengambil sumpah dan melantik Drs. Pelmizar, MHI menjadi Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Ambon, yang sebelumnya adalah Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Agama Jakarta, sesuai SK Ketua MARI No:35/KMA/SK/III/2016 tanggal 7 Maret 2016 menggantikan Drs. H. M. Alwi Mallo, MH yang pindah tugas dengan jabatan yang sama ke Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu, yang berlangsung di Ruang sidang Utama lantai I PTA. Ambon, pada hari Selasa tanggal 5 April 2016.
Ketua PTA. Ambon DR. H. Nurdin Juddah, SH. MH, juga baru dilantik oleh Ketua MARI pada tanggal 24 Maret 2016 yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua PTA. Banjarmasin menggantikan Drs. H. Hasan Basri Harahap, SH. MH yang pindah tugas dengan jabatan yang sama menjadi Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palu.
Pengambilan sumpah dan Pelantikan:
Acara yang penuh khidmat ini dihadiri pimpinan 4 (empat) lingkungan peradilan di Maluku, dan juga Ketua PTA. Jakarta dan Banjarmasin, para Ketua PA. sewilayah PTA. Ambon serta pejabat fungsional dan Struktural PTA. dan PA Ambon.
Drs. Pelmizar, MHI sebagai Wakil Ketua PTA. Ambon berdasarkan SK KMA No:35/KMA/SK/III/2016 tanggal 7 Maret 2016 tentang promosi dan mutasi pimpinan Pengadilan Tinggi Agama se Indonesia.
Acara di awali dengan Lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan pelantikan yang dipimpin langsung oleh Ketua PTA. Ambon. Di saksikan dua orang saski dan rohaniwan. Selanjutnya pejabat yang baru saja di lantik membacakan Pakta Integritas.
Acara dilanjutkan dengan pembacaan doa oleh rohaniwan Drs. La Suriadi, sedangkan amanat Ketua PTA. Ambon akan disampaikan pada acara pisah sambut di ruangan yang berbeda lantai II. (ar/it/fahri cameramen)