PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id
Panyabungan, Pengadilan Agama Panyabungan melaksanakan kegiatan penyerahan Surat Keputusan (SK) dan Perjanjian kerja PPNPN Pengadilan Agama Panyabungan pada tahun 2022, bertempat di media center PA Panyabungan, Kamis (13/01/2021).
Sekretaris / Kuasa Pengguna Anggaran Dadan Dzulqornaen Riyadi, S.H.I, menyampaikan bahwa setelah melalui tahap penilaian kinerja dan evaluasi kepada seluruh Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) oleh Rapat Pimpinan Pengadilan Agama Panyabungan, maka hasil yang didapat bahwa semua Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) yang bekerja di tahun 2021 akan di angkat kembali menjadi Pegawai Pemerintah Non Pegawai Pemerintah di Tahun 2022.
Wakil Ketua PA Panyabungan A. Latif Rusydi Azhari Harahap, S.H.I,.M.A., dalam arahan beliau juga berpesan kepada PPNPN PA Panyabungan untuk saling berkoordinasi dalam melaksanakan pekerjaan, meningkatkan kinerja dan Inovasi.
Selanjutnya sambutan dan arahan oleh Ketua PA Panyabungan Hasanuddin, S.Ag, dalam arahan beliau memberikan ucapan selamat atas SK yang baru diserahkan kepada seluruh Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN), diharapakan untuk terus meningkatkan kinerja dan disiplin melaksanakan tugas.
Acara selanjutnya adalah penyerahan SK dan Perjanjian Kerja kepada masing-masing Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) dan diakhiri dengan foto bersama.