Kisaran|pa-kisaran.go.id (27/09/2021)
Bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Kisaran Kelas I B, 3 orang Hakim perempuan Pengadilan Agama Kisaran, Ummu R. Siregar, S.H., S.H.I., M.H., Fadhilah Halim, S.H.I., M.H., dan Nurlaini M. Siregar, S.H.I. mengikuti Pelatihan dan Bimbingan Asesor Internal APM PTA dan PA tahun 2021 yang digelar secara virtual pada hari Senin, 27 September 2021.
Pelatihan dan bimbingan tersebut berlangsung di Gedung Pengadilan Tinggi Agama Medan yang dihadiri oleh Ketua PTA Medan H. Abd. Hamid Pulungan, Wakil Ketua PTA Medan H. Abdullah, Panitera PTA Medan H. Abdul Wahid serta calon asesor dimana Wakil Ketua dan Panitera PTA Medan bertindak sebagai narasumber.
Kegiatan pelatihan dan bimbingan ini diselenggarakan dalam rangka meningkatkan wawasan dan implementasi Pembangunan Akreditasi Penjaminan Mutu Peradilan Agama di wilayah hukum Pengadilan Tinggi Agama Sumatera Utara. (FN)