logo web

Dipublikasikan oleh PA Serang pada on .

Serang,PAS – Hari Senin (10/01/2021) tepat pukul 14.00 WIB, dilaksanakan kegiatan pengambilan sumpah Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pengadilan Agama (PA) Serang. Terdapat 3 Pegawai yang melaksanakan pengambilan sumpah tersebut. Mereka adalah Suryana Wijaya, S.Kom (Pranata Komputer), Rena Amalya, A. Md (Pengelola Barang Milik Negara) dan Fatkhurrohman, A.Md (Pengadministrasi Register Perkara). Para pegawai tersebut diangkat menjadi PNS setelah menjalani masa kerja selama kurang lebih 12 bulan.

Acara pengambilan sumpah dihadiri oleh Perwakilan Hakim dan Pegawai. Kegiatan tersebut dilangsungkan di ruang sidang Sultan Ageng Tirtayasa. Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne Mahkamah Agung dan Mars PA Serang. Kemudian dilanjutkan dengan Pembacaan Surat Keputusan Sekretaris Mahkamah Agung dan Surat Keputusan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Banten. Dalam Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Pegawai Negeri Sipil ini yang bertindak sebagai saksi antara lain ialah Kasubag Kepegawaian Organisasi dan Tata Laksana, Asriningsih Asriningsih, S.E. dan  Panitera Muda Hukum, Hj. Afiah, S. Ag. serta yang bertindak sebagai Rohaniawan adalah Panitera Pengganti, Acep Saefulloh, S.H., M.H.

 

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Ketua Pengadilan Agama Serang, Dra. Hj. Jubaedah. S.H., M.H. Dalam amanat dan arahannya, Ketua PA Serang mengucapkan selamat kepada para CPNS yang diangkat menjadi PNS. Beliau juga menyampaikan agar Para Pegawai yang baru diangkat menjadi PNS dapat menunjukkan kinerja yang lebih baik lagi. “Tahun lalu kita telah meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK), semoga dengan diangkatnya CPNS menjadi PNS tahun ini dapat menunjukkan kinerja dan kontribusinya di PA Serang, sehingga harapannya tahun ini PA Serang dapat meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) ” kata Ketua PA Serang seraya mengakhiri arahannya.

Acara dilanjutkan dengan pemberian selamat dari para hadirin yang datang di acara tersebut.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice