Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Tiga Panitera Muda PA Lubuk Pakam Berjalan Lancar
Jum’at (25/06/2021), Pengadilan Agama Lubuk Pakam menyelenggarakan acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Tiga Panitera Muda pada PA Lubuk Pakam. Bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Lubuk Pakam, tepat pukul 10.00 wib, Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Drs. Muhammad Kasim, SH,.MH mengambil sumpah jabatan dan melantik H. Hasbin, SH sebagai Panitera Muda Gugatan berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor 1512/DjA/KP.04.6/SK/5/2021 tanggal 7 Mei 2021, Hj. Sri Handayani, S.Ag,.MH sebagai Panitera Muda Permohonan berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor 1514/DjA/KP.04.6/SK/5/2021 tanggal 7 Mei 2021 dan Viviyani Purba, SH sebagai Panitera Muda Hukum berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor 1266/DjA/KP.04.6/SK/5/2021 tanggal 7 Mei 2021.
Acara dihadiri oleh Hakim dan Pegawai PA Lubuk Pakam serta rombongan dari PA Kabanjahe yang mengantar tugas Viviyani Purba, SH yang sebelumnya sebagai Panitera Muda Gugatan PA Kabanjahe, sementara H. Hasbin, SH dan Hj Sri Handayani, S.Ag,.MH merupakan Panitera Pengganti dan Panitera Muda Hukum dari PA Lubuk Pakam.
Alhamdulillah segala tertib acara berlangsung dengan lancar dan khidmad. “Selamat bergabung, bekerja sama dan sama-sama bekerja dengan baik untuk membangun PA Lubuk Pakam lebih berkualitas”, pesan Ketua PA Lubuk Pakam dalam sambutannya. lrl