logo web

Dipublikasikan oleh Admin Badilag pada on .

Pengadilan Agama Manna Raih Penghargaan dari KPPN Manna

Penghargaan Treasury Awards 2023 2

www.pa-manna.go.id | Pengadilan Agama Manna dengan bangga menerima penghargaan bergengsi dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Manna dalam acara Penganugerahan Treasury Awards KPPN Manna Tahun Anggaran 2023 di bidang pengelolaan keuangan. Penghargaan ini diterima langsung oleh Bapak Haris Munandar, S.T. selaku Kuasa Pengguna Anggaran Pengadilan Agama Manna.

Penghargaan Treasury Awards 2023 1

Acara penghargaan yang diselenggarakan di Kantor KPPN Manna pada hari Rabu (6/3/2024) yang bertempat di Aula KPPN menjadi momen penting di mana Pengadilan Agama Manna dihargai atas kontribusinya yang luar biasa dalam mengelola keuangan. Adapun penghargaan yang diraih oleh Pengadilan Agama Manna, yaitu :

Penghargaan Treasury Awards 2023 5

1. Peringkat II Satker dengan Kategori Nilai IKPA TA. 2023 Tertinggi untuk Satker dengan Pagu DIPA Sedang (Rp 1 M s.d. Rp 5 M)

2. Peringkat III Satker dengan Kecepatan, Ketepatan, dan Kelengkapan Penyampaian LPJ Bendahara Penerimaan.

Penghargaan Treasury Awards 2023 4

Kuasa Pengguna Anggaran  Bapak Haris Munandar menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Bendahara Penerimaan dan Tim Pengelola Keuangan serta dukungan dari keluarga besar Pengadilan Agama Manna sehingga Pengadilan Agama Manna bisa meraih prestasi di Tingkat Kabupaten.

Sementara itu, Bapak Alamsyah, S.H.I., S.H., M.H., selaku Ketua Pengadilan Agama Manna, menyampaikan rasa terima kasih kepada Tim Pengelola Keuangan atas penghargaan kerja kerasnya, sehingga Pengadilan Agama Manna menerima 2 (dua) penghargaan dari KPPN Manna. Ia juga berharap agar di tahun berikutnya Pengadilan Agama Manna lebih banyak mendapatkan prestasi baik dari penyelesaian perkara maupun pengelolaan anggaran dalam upaya meningkatkan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Bengkulu Selatan.

Penghargaan ini tidak hanya menjadi pengakuan atas kerja keras Pengadilan Agama Manna, tetapi juga menjadi motivasi bagi Tim Pengelola Keuangan untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan yang terbaik dalam menjalankan tugas di masa yang akan datang. (Tim IT)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice