logo web

Dipublikasikan oleh DS pada on .

Binjai │www.pa-binjai.go.id

Pengadilan Agama Binjai mengikuti Seminar Nasional Program Pertukaran Pengetahuan Young Southeast Asian Leaders Initiative (YSEALI) secara daring pada pukul 09.00 WIB bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Binjai, Jumat (17 Oktober 2025). Kegiatan ini diikuti oleh Pimpinan, Para Hakim, serta Aparatur Pengadilan Agama Binjai.

Seminar bertajuk “Sexual Harassment at Workplace 101 & How American Courts Handle Harassment and Bullying in the Workplace” tersebut diselenggarakan oleh YSEALI Professional Fellows Program (PFP) dengan dukungan Mahkamah Agung Republik Indonesia dan Badan Perhimpunan Hakim Perempuan Indonesia (BPHPI).

Melalui kegiatan ini, para peserta mendapatkan pemahaman komprehensif mengenai konsep dasar kekerasan dan pelecehan seksual di tempat kerja, mekanisme pelaporan, hingga bagaimana sistem peradilan di Amerika Serikat menangani kasus-kasus harassment dan bullying sebagai pembanding bagi penguatan sistem peradilan di Indonesia.

Ketua Pengadilan Agama Binjai, Bapak Mhd. Taufik, S.H.I., M.H., menyambut baik kegiatan ini sebagai sarana pembelajaran lintas negara untuk memperkuat komitmen Pengadilan Agama Binjai dalam mewujudkan lingkungan kerja yang aman, setara, dan bebas dari segala bentuk kekerasan atau diskriminasi. Dengan mengikuti seminar ini, diharapkan seluruh aparatur semakin responsif dan profesional dalam memahami isu-isu perlindungan terhadap korban serta penerapan prinsip keadilan berperspektif gender di peradilan agama.

Pengadilan Agama Binjai akan terus mendukung berbagai kegiatan pengembangan kapasitas aparatur, baik di tingkat nasional maupun internasional, sebagai bagian dari upaya peningkatan kualitas pelayanan publik dan peradilan yang berintegritas. (Tim IT PA Binjai)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice