Pembinaan Pertama KPTA Samarinda untuk Wilayah Utara

KPTA Samarinda Didampingi WKPTA Samarinda dan KPA Tarakan
Tarakan | www.pa-nunukan.go.id
Ketua PTA Samarinda Drs. H.M. Yamin Awie, S.H., M.H,didampingi Wakil Ketua PTA Samarinda Drs. H. Shofrowi, S.H., M.H., untuk pertama kalinya melakukan pembinaan terhadap PA-PA yang berada di wilayah utara Kalimantan Timur, Kamis (27/11/2014) pagi.
Acara pembinaan yang dipusatkan di Tarakan ini berlangsung di Ruang Sidang Utama PA Tarakan dan dipandu langsung KPA Tarakan Drs. Saifudin, M.H.I.
Pembinaan pertama KPTA Samarinda untuk PA-PA di wilayah utara ini dihadiri para Ketua, Pansek, Hakim dan Panmud dari 4 PA yang berada di wilayah utara.
Yaitu 1 PA di provinsi Kalimantan Timur (PA Tanjung Redeb), dan 3 PA di provinsi Kalimantan Utara (PA Nunukan, PA Tarakan dan PA Tanjung Selor).
Selain menyampaikan hasil-hasil Rakor Ketua PTA/MS Aceh seluruh Indonesia di Jakarta yang baru saja diikutinya sehari sebelumnya (24 s.d 26/11/2014), dalam pembinaan ini M. Yamin Awie juga lebih menekankan pada penguasaan seorang Hakim terhadap hukum acara. Khususnya permasalahan di seputar putusan dan eksekusi yang banyak menimbulkan masalah di kemudian hari.
Hal satu ini cukup menjadi perhatian KPTA Samarinda setelah mendapat laporan-laporan dari PA-PA di daerah maupun setelah mengamati perkara-perkara banding yang masuk di PTA Samarinda.
Maka Beliau mendorong para Hakim agar terus-menerus belajar menguasai hukum acara dan melakukan diskusi-diskusi rutin membahas masalah-masalah teknis yustisial dan permasalahan hukum yang berkembang.
Menurut mantan Wakil Ketua PTA Jambi ini, kecermatan seorang Hakim dalam membuat putusan sangat menentukan apakah kelak putusan tersebut dapat dieksekusi atau tidak.
KPA Tanjung Selor dan KPA Tanjung Redeb di Antara Peserta Peserta Pembinaan
Selain itu, tak kalah pentingnya, tambah M. Yamin Awie, adalah kecermatan dan ketelitian Hakim dalam memeriksa perkara di persidangan dari tahapan awal hingga akhir.
“Hakim harus berhati-hati dalam memeriksa perkara,” ujar M. Yamin Awiemengakhiri pembinaannya pagi itu.
(RENAFASYA)