Pembacaan dan Penandatangan Pakta Integritas Pegawai di PA Manna
Manna | pa.manna.go.id
Senin, 10/10/2016, Bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Manna atau tepatnya setelah pelaksanaan Apel Pagi pukul 08.30 WIB, dilaksanakan acara pembacaan dan penandatanganan Pakta Integritas oleh Hakim dan seluruh Pegawai Pengadilan Agama Manna, kecuali Pimpinan PA Manna. Karena beberapa hari sebelumnya yaitu, Kamis, 06 Oktober 2016 Pimpinan PA Manna yang terdiri dari Ketua, Wakil Ketua, Panitera dan Sekretaris telah melakukan pembacaan dan penandatangan Pakta Integritas di Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu.
Acara ini diawali dengan pembacaan Pakta Integritas secara bersama-sama yang dipandu langsung Wakil Ketua Pengadilan Agama Manna (Ahmad Bisri, S.H., M.H) dengan diikuti seluruh pegawai. Setelah pembacaan Pakta Integritas selesai seluruh pegawai menandatangani masing-masing Pakta Integritas tersebut secara personal.
Pakta integritas merupakan wujud komitmen seluruh Hakim dan Pegawai Pengadilan Agama Manna dengan menunjukan itikad baik untuk bertanggung jawab dan menjalankan tugas sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Diharapkan dengan adanya pakta integritas ini pegawai PA Manna dalam melaksanakan tugas agar memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pencari keadilan demi mewujudkan Pengadilan Agama Manna yang profesional dan dipercaya oleh publik.
Selain itu dengan adanya Pakta Integritas ini merupakan wujud penyelenggaraan pemerintah yang akuntabel, transparan dalam rangka menciptakan pemerintaan yang baik, dan bertujuan untuk memperkuat komitmen bersama dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi, menumbuhkan keterbukaan dan kejujuran serta mempelancar tugas yang berkualitas dan efektif serta untuk mewujudkan pribadi yang bertanggung jawab dan bermartabat.
(HaHa)