Suwawa | pa-suwawa.go.id
Selasa, 3 Agustus 2021 bertempat di Pembangunan Gedung Kantor Pengadilan Agama Suwawa dilakukan peletakan batu pertama oleh KPTA (Ketua Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo) Dr. Drs. H. Izzuddin Hm., S.H., M.H., di ikuti oleh Bupati Kabupaten Bone Bolango H. Hamim Pou, S.Kom., M.H. dan unsur Forkopimda Kabupaten Bone Bolango. Turut hadir acara peletakan batu pertama pembangunan gedung kantor Pengadilan Agama Suwawa Ketua DPRD Bone Bolango, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo, Wakil Bupati Bone Bolango, Ketua Pengadilan Agama Gorontalo, Ketua Pengadilan Agama Limboto, Ketua Kementerian Agama Bone Bolango dan segenap unsur Forkopimda Kabupaten Bone Bolango.Acara yang dilakukan di masa pandemi Covid-19 ini tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat, dimana setiap tamu yang datang terlebih dulu untuk mencuci tangan, screening suhu badan, tak lupa panitia menyediakan masker dan sarung tangan bagi yang belum menggunakan.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, himne Mahkamah Agung, sambutan-sambutan, dan acara inti peletakan batu. Sambutan yang pertama dilakukan oleh ketua Pengadilan Agama Suwawa, Bapak Kaharudin Anwar, S.H.I., M.H, dalam sambutannya beliau mengucapkan terimakasih kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir pada acara peletakan batu pertama. Tak lupa Beliau mengucapkan terimakasih kepada Sekda Kabupaten Bone Bolango yang masih mengizinkan Pengadilan Agama Suwawa menempati rumah dinas Sekda hingga pembangunan gedung baru selesai. Beliau juga memohon doa restu agar pembangunan gedung kantor Pengadilan Agama Suwawa berjalan lancar dan warga Pengadilan Agama Suwawa bisa segera menempati gedung baru sehingga dapat memberikan pelayanan yang lebih optimal kepada masyarakat pencari keadilan di Kabupaten Bone Bolango yang selaras dengan visi Pengadilan yaitu Menuju badan peradilan yang agung.
Sambutan selanjutnya dilakukan oleh KPTA Gorontalo, dimana beliau mengapresiasi terlaksananya pembangunan gedung kantor Pengadilan Agama Suwawa setelah melalui proses perjuangan yang panjang. Tak lupa beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Kabupaten Bone Bolango atas pemberian hibah tanah untuk pembangunan gedung kantor Pengadilan Agama Suwawa. Beliau juga meminta agar seluruh unsur pemerintahan Kabupaten Bone Bolango untuk dapat membantu mengawasi pembangunan gedung kantor Pengadilan Agama Suwawa agar dapat selesai dengan baik dan tepat waktu. Beliau berharap selesainya pembangunan gedung Pengadilan Agama Suwawa akan memberikan semangat baru untuk Pengadilan Agama Suwawa dalam memberikan pelayanan yang optimal bagi pencari keadilan di wilayah Bone Bolango.
Sambutan terakhir oleh Bupati Kabupaten Bone Bolango. Beliau mengapresiasi pembangunan gedung kantor Pengadilan Agama Suwawa yangmana pembangunan ini telah lama dinantikan. Menurut Bupati Kabupaten Bone Bolango, pembangunan gedung kantor Pengadilan Agama Suwawa yang menghabiskan anggaran lebih besar dari kantor Bupati Bone Bolango itu nantinya akan menjadi bangunan termegah di Bone Bolango. Beliau berharap dengan adanya gedung Pengadilan Agama Suwawa yang baru nantinya akan memberikan semangat baru dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Bone Bolango.Setelah sambutan dari Bupati Kabupaten Bone Bolango selesai, acara dilanjutkan dengan acara inti yaitu peletakan batu pertama dan ditutup dengan foto bersama.
Peletakan batu pertama oleh KPTA. Gorontalo
Peletakan batu pertama oleh Bupati Bone Bolango
Foto Bersama