PTA Gorontalo Lantik Pejabat Fungsional Umum dirangkai
dengan Pengantar Alih Tugas Wakil Ketua & Hakim Tinggi
Gorontalo, 30 Agustus 2022. Ketua Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Gorontalo melantik 2 (dua) orang Pejabat Fungsional Umum. Acara yang berlangsung di aula PTA Gorontalo ini dimulai pukul 8.30 WITA, masing-masing pejabat yang dilantik adalah Ersi Indah Asmari, S.Kom sebagai Pranata Komputer Ahli Pertama dan Vira Devi Ariyanti, Amd.Lib sebagai Arsiparis Pelaksana pada PTA Gorontalo.
Acara dimulai dengan menyanyikan Lagu Wajib Nasional Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung RI, dilanjutkan dengan Pembacaan Doa, Pembacaan Petikan Putusan Sekretaris Mahkamah Agung RI, dan Pelantikan.
Di hari yang sama setelah acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional Umum tersebut dilanjutkan dengan acara Pengantar Alih Tugas Wakil Ketua PTA Gorontalo Bapak Dr. Drs. Khaeril R, M.H. yang mutasi sebagai Wakil Ketua PTA Makasar, dan 5 (lima) Hakim Tinggi PTA Gorontalo masing-masing adalah Dr. Hj. Harijah D., M.H. dan Drs. Mulawarman, S.H., M.H. mutasi sebagai Hakim Tinggi PTA Makasar; Drs. H. Suhardi, S.H., M.H. dan Drs. H. Mubarok, M.H. mutasi sebagai Hakim Tinggi PTA Banjarmasin; dan Dr. Masri Olii, S.Ag, S.H., M.H. mutasi sebagai Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Agama Manado. Acara ini dihadiri juga oleh Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris dan Panitera Pengadilan Agama sewilayah hukum Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo.
Dalam sambutannya Ketua PTA Gorontalo Dr. Drs. H. Muh. Abduh Sulaeman, S.H., M.H. mengatakan bahwa dalam acara Pengantar Alih Tugas ini terdapat 2 (dua) kondisi atau suasana yang amat kontras antara perasaan sedih dan bergembira, baik yang akan pergi maupun yang akan ditinggalkan. Di sisi lain beliau menuturkan bahwa selama menjabat di PTA Gorontalo Bapak Wakil Ketua dan juga para Hakim Tinggi ini telah melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan baik, menjalin kordinasi dan kerjasama yang baik, tidak pernah ada gesekan antar personal dalam hal pekerjaan dan juga hal lain, baik di internal PTA maupun dengan satuan kerja sewilayah PTA Gorontalo. Beliau menyampaikan ucapan terima kasih kepada wakil ketua dan para hakim tinggi yang akan mutasi tersebut atas pengabdian dan kerjasamanya yang baik selama bertugas di PTA Gorontalo. Pada akhir sambutannya beliau menyampaikan sebuah pantun untuk Pak Wakil Ketua dan para Hakim Tinggi, ‘’Sungguh nikmat makan ilabulo, karena dimakan habis shalat ashar, terima kasih atas segala pengabdian dan budi baik Pak Wakil Ketua PTA Gorontalo semoga sukses selalu di PTA Makassar’’ , yang kedua ‘’Baju safari terlihat gagah, ternyata ada SK TPM di dalam saku, takdir berpisah tak dapat dicegah, selamat dan sukses rekan-rekan Hakim Tinggi terbaikku di tempat tugas yang baru’’. acara ditutup dengan sesi foto bersama seluruh pegawai Pengadilan Tinggi Agama Gorontalo.