logo web

Dipublikasikan oleh yenni pada on .

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Wakil Ketua PA Ponorogo Dilakukan Secara Virtual


suasana pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan wakil ketua PA Ponorogo secara daring

Ponorogo, 26/7/2021. KPA Ponorogo melantik Wakil Ketua Pengadilan Agama Ponorogo. Berdasarkan Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor :127/KMA/SK/VI/2021 tentang Promosi dan Mutasi Hakim. Patuhi Protokol Kesehatan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan dilakukan secara daring, berjalan dengan tertib dan lancar. Wakil Ketua PA Ponorogo Muhammad Idris, S.Ag sebelumnya menjabat sebagai Ketua Pengadilan Agama Lewo Leba Kelas II.

terlihat bapak. Muhammad Idris, S.Ag saat dilantik sebagai Wakil Ketua PA Ponorogo

KPA Ponorogo H. Ali Hamdi, S.Ag., dalam sambutannya mengatakan “bahwa banyak hal yang harus diselesaikan oleh PA Ponorogo, saya berharap dengan terisinya jabatan wakil ketua kita dapat berkinerja lebih baik lagi. Mempertahankan predikat APM A Excellent untuk ketiga kalinya dan meraih Predikat WBK tahun 2021. Saya optimis bapak wakil ketua dapat memimpin dengan kerja cerdas dan bersinergi karena mempunyai banyak pengalaman”. Sesuai dengan moto kerja PA Ponorogo “PINTAR” (Profesional, Inovatif, Nyaman, Transparan, Akuntabel dan Ramah) bekerja sebaik-baiknya prestasi akan mengikuti. (YL)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice