logo web

Dipublikasikan oleh PA Bengkulu pada on .

Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Wakil Ketua Dan Hakim Pengadilan Agama Bengkulu Kelas IA

Screenshot 3 min     

Sempat beberapa waktu kosong atas Wakil Ketua, Kamis, 14-Juli 2021 Ketua Pengadilan Agama Bengkulu Kelas 1A, Askonsri, S.Ag, M.H.I, melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Wakil Ketua dan Hakim, Pelaksanaan di ruang sidang utama yang dihadiri terbatas hanya Hakim, Pejabat Kepaniteraan dan Kesekretariatan mengingat lebih menjaga Protokol Kesehatan guna menekan penyebaran covid-19. Pelaksanaan pelantikan dan pengambilan Sumpah Jabaran berjalan dengan khidmat dan lancer.

6 pelantiklan wakil

Pelantikan atas Wakil Ketua, Dra. Ma’ripah yang sebelumnya bertugas sebagai Hakim Utama  Muda di Pengadilan Agama Jambi Kelas 1A sedangkan pelantikan Drs. Ramdan, sebelumnya beliau bertugas sebagai Hakim Madya Utama di Pengadilan Agama Argamakmur Kelas 1B wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu, mereka ini merupakan suntikan Sumber Daya yang mumpuni untuk PA Bengkulu.

Dalam sambutan dan pembinaannya, Ketua  menyampaikan dengan melihat perjalanan Wakil Ketua yang sudah pernah banyak memimpin di berbagai tempat insya Allah di kedepannya Pengadilan Agama Bengkulu Kelas 1A bisa lebih baik lagi, dan yang menjadi tugas terberat Pengadilan Agama Bengkulu 1 A pada tahun ini adalah harus  mendapatkan ZI , dan dilanjutkan dengan APM, karena APM juga harus kita pertahankan.

WhatsApp Image 2021 07 15 at 12.16.10

‘’ jadi kita sama-sama disini berusaha dan berikhtiar dalam meraih dan mempertahankannya ZI dan APM, karena  tidak ada hal yang tidak bisa selagi dikerjakan  Bersama- sama, karena tanpa itu semua tidak bisa kita capai, karena kita memiliki tanggung jawab yang berat maka dari itu kita harus Bersama- sama untuk saling mengingatkan ‘’ ungkap beliau.

Disamping itu juga Ketua berpesan apabila  diantara kita ada yang salah dan dirasa kurang pas harus saling menegur dan mengingatkan, selalu berkoordinasi dan komunikasi, itu semua demi kebaikan kita Bersama.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice