Pasca Bimtek dan Administrasi Justisial Bukit Tinggi, KPA Muara Sabak Berikan Arahan

Muara Sabak | PA Muara Sabak
Senin setelah apel pagi, Pengadilan Agama Muara Sabak mengadakan rapat. Rapat tersebut berlangsung di Ruang Sidang I, dan dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Muara Sabak, Drs. Indrawisol. Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh elemen PA Muara Sabak, baik hakim, pegawai dan sebagian honorer.
KPA Muara Sabak, menyampaikan beberapa hal terkait hasil dari Bimbingan dan Administrasi Justisial di Bukit Tinggi, Sumatera Barat beberapa hari yang lalu. KPA Muara Sabak mengingatkan akan pentingnya peran Teknologi Informasi (IT) dalam menunjang kinerja di jajaran Peradilan Agama, khususnya PA Muara Sabak.
“Dulu PA menjadi terdepan karena SIADPA, sekarang instansi lain sama dengan kita. Kita tidak boleh bersantai, kita bukan hanya kerja keras tetapi harus kerja cerdas”, Pesan KPA Muara Sabak, Drs. Indrawisol. (Imam/Jurdilaga PA Muara Sabak-PTA Jambi).