Pansek PA Padang Panjang Mutasi ke PTA Pekanbaru

Suasana pelantikan H. M. Yazid ZA, SH di PTA. Pekanbaru
Padang Panjang | www.pa-padangpanjang.go.id
Suatu hari, dalam rapat evaluasi akhir tahun 2012, Ketua Pengadilan Agama Padang Panjang Drs. Syamsul Bahri, SH menyampaikan harapan terlaksananya program-program Pengadilan Agama Padang Panjang apabila Panitera/Sekretarisnya, H. M. Yazid ZA, SH tetap mendampinginya.
“Mudah-mudahan Pak Yazid tidak cepat dimutasi, supaya koordinasi program-program kita dapat berjalan lancar,” ujarnya.
Namun kenyataan berkata lain. Sang Panitera/Sekretaris harus meninggalkannya terlebih dahulu dan beralih tugas ke PTA Pekanbaru. Kamis (7/2/2013), H. M. Yazid ZA, SH telah dilantik oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru, Drs. H. Mahyiddin Usman, SH., MA sebagai Panitera Pengganti pada satker tersebut.
Acara pelantikan dihadiri oleh pimpinan, hakim tinggi, dan karyawan Pengadilan Tingga Agama Pekanbaru. Turut hadir dalam pelantikan tersebut, Ketua Pengadilan Agama Padang Panjang dan beberapa orang stafnya.
“Kita mengantarkan pelantikan Pak Yazid sebagai pertanda kerjasama yang baik selama ini dengan beliau,” ujar Syamsul Bahri saat akan berangkat ke Pekanbaru.
Ketua PA. Padang Panjang mengucapkan selamat atas pelantikan H. M. Yazid ZA, SH
Alih tugas M. Yazid ke PTA. Pekanbaru ternyata tidak disertai dengan pengisian jabatan yang ditinggalkannya, sehingga terjadi kekosongan pejabat yang mengisi jabatan Panitera/Sekretaris Pengadilan Agama Padang Panjang. Menurut Syamsul Bahri, PTA. Padang belum menunjuk pejabat baru untuk jabatan tersebut.
“Kita masih menunggu penunjukan pejabat baru untuk Panitera/Sekretaris dari PTA. Padang,” ungkapnya.
Mengantisipasi kekosongan jabatan tersebut, Senin (11/2/2013) Ketua Pengadilan Agama Padang Panjang telah berkoordinasi dengan jajaran kesekretariatan dan kepaniteraan untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi akibat lowongnya jabatan Panitera/Sekretaris.
“Sambil menunggu keputusan dari PTA. Padang, kita bekerja dengan sumber daya yang kita miliki saat ini,” ujar Syamsul Bahri saat apel pagi.
“Kita berharap program-program yang sudah kita rencanakan tetap berjalan sebagaimana biasa,” ujarnya, kepada jajaran hakim dan karyawan.
[Mohammad Noor]