Panitera dan Pejabat Kepaniteraan Baru PA Tulang Bawang

Pengambilan Sumpah Jabatan Oleh Wakil Ketua PA Tulang Bawang (H. Soleh, Lc., MA)
Tulang Bawang | PA Tulang Bawang
Bertempat di ruang sidang utama, pada hari Senin tanggal 24 Juni 2019, Ketua Pengadilan Agama Tulang Bawang H. Soleh, Lc., MA mengambil sumpah dan melantik para pejabat yang baru di lingkup kepaniteraan PA Tulang Bawang. Para Pejabat tersebut adalah Sunlina Baiti, S.H sebagai Panitera, Evi Andriyani, S.Ag. Sebagai panitera muda permohonan, Hj. Rahmiyati, S.Ag sebagai panitera muda gugatan, Agustina Susilawati, S.Ag sebagai panitera muda hukum, Suhartini, S.H. dan Mukhlis, S.H.I. sebagai panitera pengganti.
Prosesi pengambilan sumpah dan pelantikan para pejabat tersebut dihadiri oleh para tamu undangan, diantaranya Ketua Pengadilan Negeri Menggala (Yunizar Kilat Daya, S.H., M.H.), Ketua Pengadilan Agama Tulang Bawang Tengah dan wakilnya, perwakilan dari Pengadilan Agama Blambangan Umpu dan Pengadilan Agama Kota Bumi serta keluarga para pejabat yang dilantik.
Ketua PA Tulang Bawang dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik, baik itu yang mutasi maupun promosi seraya mengingatkan untuk terus bersyukur atas jabatan tersebut dengan bekerja profesional dan bertanggung jawab sesuai tugas pokok dan fungsinya karena jabatan adalah amanah.
Setelah prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah selesai, acara dilanjutkan dengan foto bersama, penyampaian ucapan selamat dari tamu undangan dan pegawai PA, kemudian ditutup dengan ramah tamah dan makan siang bersama.