logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Tembilahan  Ikuti Rakerda PTA Pekanbaru

Tembilahan | pa-tembilahan.go.id

Pengadilan Agama Tembilahan mengikuti Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru dengan Pengadilan Agama dalam wilayah hukum Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru mulai tanggal 25 sampai dengan 28 November 2013 bertempat di Hotel Planet Holiday Batam.

Peserta dari Pengadilan Agama Tembilahan terdiri dari Ketua (Drs. Moh. Nur, MH), Wakil Ketua (Drs. Nusirwan, S.H., M.H) dan Panitera (Drs. Bulgani).

Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ini dibuka oleh Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial Ym. Dr. H.Ahmad Kamil, S.H., M.Hum.  Dalam Pembukaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) tersebut ikut memberikan kata sambutan Wali Kota Batam yang ternyata lulusan IAIN Sunankalijaga Yogyakarta yang sekaligus teman akrab dari Bapak Dirjen Badilag (Drs. H. Purwosusilo, SH. MH).

Rakerda ini selain dibuka oleh Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Ym. Dr. H.Ahmad Kamil, S.H., M.Hum, juga dihadiri oleh Dirjen  Badilag Bapak Drs. H. Purwosusilo, SH. MH, dan undangan lainnya yakni Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru, Drs. Moh. Thahir, SH. MH (Ketua PTA. Padang), Drs. H. Yasmidi (Ketua PTA Palembang), Staf Ahli Gubernur Provinsi Kepulauan Riau, Unsur Muspida Pemerintah Batam, Ketua MUI, Ketua Ormas Islam, dan masih banyak lagi lainnya.

Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru Drs. H. Mahyidin Usman, MA dalam sambutannya menyampaikan laporan tentang hal-hal yang berkaitan dengan Rakerda, serta menyampaikan tentang hal-hal yang telah dicapai oleh PTA dan PA dalam wilayah hukum Pekanbaru dalam tahun 2013 ini, dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Wakil Ketua Mahkamah Agung Ym. Dr. H. Ahmad Kamil, S.H., M.Hum yang telah hadir untuk membuka acara Rakerda ini.

Walikota batam dalam sambutannya menyampaikan bahwa dirinya sangat bangga dengan Pengadilan Agama, dan dengan berseloroh beliau menyampaikan bahwa pada acara pembukaan ini dirinya sengaja memakai “peci/kopia” agar dapat dianggat sebagai hakim Pengadilan Agama.

Wakil Ketua Mahkamah Agung RI bidang Non Yudisial Ym.  Dr. H. Ahmad Kamil, S.H., M.Hum dalam sambutannya tidak lupa menyampaikan perjuangan MA dan perolehan yang telah dicapai, serta tak lupa memotivasi seluruh Hakim dan Pegawai yang berada dalam lingkungan MA agar berjuang keras untuk mewujudkan Peradilan Yang Agung dimasa yang akan datang.

Selamat Rakerda, semoga membuah hasil yang baik. (Nsw Coy).

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice