PA Tarakan Gelar Acara Perpisahan Hakim
Ibu Husnawati,S.Ag dan Suami menyampaikan pesan dan kesannya
Tarakan | www.pa-tarakan.net
Selasa (8/1/2013), Pukul 11.00 Wita bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Tarakan, dilaksanakan acara Pengantar Alih Tugas Husnawati, S.Ag (Hakim PA Tarakan, mutasi menjadi Hakim PA Kandangan). Acara ini dihadiri oleh seluruh keluarga besar Pengadilan Agama Tarakan serta para undangan dan dilaksanakan siang hari guna menghindari pemadaman listrik mendadak pada malam hari.
Dalam kesan dan pesannya, Husnawati selaku pejabat yang alih tugas menyampaikan beberapa kesan selama bertugas di Pengadilan Agama Tarakan. “Kekeluargaan yang terjalin di Pengadilan Agama Tarakan ini sangat erat, dengan adanya interaksi secara intens baik saat bekarja maupun diluar jam kerja sangat baik, ini mungkin karena rata-rata pegawai Pengadilan Agama Tarakan adalah pendatang,“ ucap Husnawati.
“Selama bertugas di Pengadilan Agama Tarakan kurang lebih 3,5 tahun banyak pelajaran yang saya dapatkan, sebagai hakim saya pernah menjadi Hakim Anggota dari beberapa senior terdahulu sampai saat ini menjadi Ketua Majelis sehingga banyak pelajaran yang di dapat, selain juga mendapatkan kesempatan 2 kali mewakili PTA Kaltim dalam kejuaraan PTWP“ terang Husnawati memaparkan kesannya selama bertugas di Pengadilan Agama Tarakan.
Dalam kesempatan itu Husnawati menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pegawai dan keluarga besar Pengadilan Agama Tarakan dalam membantu tugas beliau selama ini dan permohonan maaf yang sebesar-besarnya jika dalam pergaulan saat bekerja maupun diluar pekerjaan terjadi kesalahan yang di sengaja maupun tidak sengaja. Serta dapat terus menjaga dan meningkatkan kekeluargaan yang telah terjalin.
Kiri : Ibu Firlyanti Komalasari, S.HI. menyampaikan sambutannya mewakili pegawai yang di tinggalkan dan kanan : Ketua Drs. H. Abdul Mujib AY, M.H. sedang memberikan sambutan
Dalam acara ini Firlyanti Komalasari M, S.HI., Hakim PA Tarakan, mendapat kesempatan memberikan kesan dan pesan mewakili seluruh pegawai Pengadilan Agama Tarakan selaku yang di tinggalkan.
Dalam sambutannya Firlyanti Komalasari menyampaikan kesan terhadap Husnawati. “ Ibu Husnawati merupakan senior saya pada saat pertama kali bertugas di Pengadilan Agama Tarakan, walaupun sebagai senior beliau merangkul para hakim baru dengan sangat baik, ini seperti pengalaman saya saat pertama kali berkenalan dengan ibu husna, pertama kali beliau memberikan buku untuk saya pelajari, beliau membuka pergaulan dengan membagi ilmu kepada para hakim baru seperti saya,” ungkap Firlyanti.
“Dalam pergaulan terkadang memanggil dengan sebutan mbak Husna bukan Ibu Husna karena sudah sangat dekat,” terang Firliyanti.
“Mewakili seluruh pegawai Pengadilan Agama Tarakan kami mengucapkan terima kasih atas bimbingannya serta permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada ibu Husna jika ada kesalahan yang disengaja maupun tidak di sengaja.
Bawalah kesan yang baik-baik dari Pengadilan Agama Tarakan sedangkan yang buruk-buruk ditinggalkan saja, kalau perlu buang di pantai amal (salah satu pantai di tarakan), dan semoga sukses di tempat kerja yang baru,”pesan ibu Firlyanti menutup sambutannya.
“Selamat kepada kepada Ibu Husnawati, S.Ag. beserta keluarga, untuk berdinas di tempat yang baru bawalah pengalaman yang baik-baik dari Pengadilan Agama Tarakan untuk di terapkan di tempat yang baru, serta permohonan maaf jika ada kesalahan baik di sengaja maupun tidak dan jangan lupakan Pengadilan Agama Tarakan, siapa tahu suatu saat nanti kembali ke Tarakan sebagai Ketua Pengadilan Agama Tarakan,” pesan Drs. H. Abdul Mujib AY, M.H., Ketua Pengadilan Agama Tarakan dalam sambutannya.
Kiri : Keluarga Besar Pengadilan Agama Tarakan Hadir pada acara perpisahan ini dan kanan : pemberian kenang-kenangan
Selanjutnya acara yang dihadiri oleh seluruh keluarga besar Pengadilan Agama Tarakan dan para tamu undangan dilanjutkan dengan pemberian kenang-kenangan serta ucapan selamat dari seluruh keluarga besar Pengadilan Agama Tarakan dan di ikuti oleh para tamu undangan.