PA Tanah Grogot Gelar Jum’at Bersih

Foto(kiri) KPA Tanah Grogot tengah memperhatikan Pansek menggali lobang (kanan) Para karyawan tengah asik bergotong royong
Tanah Grogot | www.pa-tanahgrogot.net
Masih dalam suasana awal tahun 2013, Jumat 18 Januari 2013, Keluarga Besar PA Tanah Grogot mengadakan kegiatan “Jumat Bersih Perdana” yang dipimpin langsung oleh KPA Tanah Grogot, Drs. Bustanuddin Jamal M.Hum.
Kegiatan jumat bersih kali ini, selain membersihkan ruang kerja masing-masing, lebih difokuskan pada kegiatan penggalian beberapa lubang dipinggir halaman depan kantor PA Tanah Grogot yang akan ditanami pohon penghijauan yang sifatnya dapat berguna bagi lingkungan, untuk mengurangi folusi dan resapan air sekaligus bentuk kepedulian, PA Tanah Grogot dengan program satu millyard penanaman pohon.
Pohon-pohon yang akan ditanam antara lain : Rambutan, Mangga, Jambu bji, Durian dan Belimbing yang dapat dirasakan manfaatnya dalam waktu dekat oleh warga PA Tanah Grogot dan masyarakat lainnya
Antusiasme terlihat sekali dari seluruh warga PA Tanah Grogot yang saling bergantian mengayunkan pacul,sekup dan linggis, yang diselingi dengan guyonan,gelak tawa dan canda yang semakin menghangatkan suasana kegiatan Jumat bersih tersebut.
Foto(kiri) Amin Bahroni(Hakim) tengah memotong pohon (kanan)Warga PA Tanah Grogot membersihkan sisa penggalian lobang
Setelah selesai kegiatan penggalian lubang dan bersih-bersih ruang kerja, di antara karyawan ada yang melanjutkan dengan main badminton dilapangan depan kantor PA Tanah Grogot.
Acara kegiatan jumat bersih kali ini diakhiri dengan menyantap suguhan kacang hijau campur durian yang disiapkan oleh ibu-ibu PA Tanah Grogot.