PA Surabaya Menerima Penghargaan Pelaksanaan Zona Integritas (ZI)

Surabaya | PA Surabaya
Pengadilan Agama Surabaya termasuk dari salah satu 7 (tujuh) unit kerja pengadilan yang menerima Penghargaan atas pelaksanaan zona integritas menuju wilayah bebas korupsi (WBK). Penghargaan ini berdasarkan hasil survey yang dilaksanakan oleh Kementerian Pemberdayaan Aparatur Sipil Negara bekerjasama dengan Badan Pusat Statistik (BPS), selain unit kerja Pengadilan Agama Surabaya tersebut, unit kerja Mahkamah Agung yang juga mendapatkan Penghargaan adalah Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Pengadilan Tinggi Jawa Barat, Pengadilan Negeri Lubuk Pakam, Pengadilan Militer II – 08 Jakarta, Pengadilan Militer II – 13 Madiun dan Pengadilan Tata Usaha Negara Tanjung Pinang.
Pengadilan Agama Surabaya menjadi yang pertama mendapatkan penghargaan Zona Integritas dilingkungan Mahkamah Agung dan menjadi satu-satunya Pelopor di lingkungan Peradilan Agama, Penganugerahan penghargaan tersebut diserahkan oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Muhammad Jusuf Kalla, pada hari Senin tanggal 10 Desember 2018 di Hotel Sultan Jakarta bersamaan dengan unit kerja pemerintahan yang mendapatkan penghargaan tersebut.
Ketua Pengadilan Agama Surabaya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pegawai mulai dari tenaga honorer sampai hakim atas komitmen dan kerja bersama sehingga Pengadilan Agama Surabaya bisa mendapatkan penghargaan tersebut. “awalnya PA Surabaya tidak termasuk 23 duta ZI (Zona Integritas), namun dengan percaya diri akhirnya Pengadilan Agama Surabaya direkomendasikan oleh Kementerian Pemberdayaan Aparatur Sipil Negara untuk menjadi duta ZI dan akhirnya dengan perjuangan bersama Penghargaan tersebut berhasil diraih,” ungkap DR. Suhadak, S.H. M.H. (al_Admin)