logo web

Dipublikasikan oleh Admin Badilag pada on .

PA Sukamara Datangi Kantor Kemenag Sukamara, Bahas Program MoU Tingkat Provinsi

Sukamara, Senin (21/06/2021) Pengadilan Agama Sukamara mendatangi Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Sukamara pagi ini. Kunjungan Pengadilan Agama Sukamara ini diwakili beberapa orang, diantaranya Ketua PA Sukamara, disertai Hakim dan Panitera. Pada kunjungan tersebut ditemui langsung oleh Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sukamara, Dalam koordinasi singkat tersebut diputuskan beberapa hal mengenai rencana tindak lanjut MoU tersebut.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut atas surat dari Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Palangkaraya Nomor W16-A/905/HM>01/VI/2021 perihal Tindak Lanjut Mou antara PTA Palangkaraya, Kanwil Kemenag Provinsi Kalimantan Tengah, dan Dinas Dukcapil Provinsi Kalimantan Tengah. Dalam surat tersebut berisi intruksi agar instansi dibawah PTA Palangkaraya melanjutkan MoU lanjutan dengan satuan kerja di daerah kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Tengah.

Fokus MoU kali ini yaitu menyasar pada produk hukum yang dikeluarkan oleh Pengadilan Agama, Kemenag, dan Dispendukcapil agar bisa diintegrasikan sehingga memudahkan para pihak berperkara di Pengadilan Agama yang mendapatkan layanan secara praktis dan komprehensif khususnya dalam bidang perceraian dan itsbat nikah.

Selama ini, diketahui sering terjadi ketidaksinkronan produk dan data antara Pengadilan Agama, KUA, dan Dispendukcapil perihal masalah akibat dari perceraian dan itsbat nikah. Oleh karena itu, adanya Mou ini dimungkinkan menjadi sarana untuk menyamakan persepsi dan penyederhanaan pelayanan bagi pihak berperkara.

Rencananya, kegiatan tindak lanjut ini akan dikoordinasikan dengan Bupati Sukamara beserta instansi terkait, baik Pengadilan Agama, Kementerian Agama, dan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil). (pa skr/ad).

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice