PA Sanggau Gelar Rapat Evaluasi Kinerja

Sanggau | PA Sanggau
Kamis, 15 Januari 2015 Pengadilan Agama Sanggau melakukan rapat umum yang dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Sanggau Drs. Juaini, S.H dan dihadiri oleh seluruh hakim, pejabat struktural, pejabat fungsional, dan seluruh Pegawai Pengadilan Agama Sanggau. Rapat Umum diawali dengan pembahasan tentang Evaluasi Kinerja Tahun 2014, Penetapan Rencana Kerja Tahun 2015 dan penyusunan RKA-KL TA 2016.
Rapat evaluasi dimulai dengan pemaparan tentang kedisiplinan, kebersihan dan peningkatan kualitas teknologi informasi yang bertujuan untuk peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Rapat umum juga digunakan untuk membahas permasalahan dan kendala yang ada di kepaniteraan dan kesekretariatan. Perspektif yang sama untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan akan meningkatkan kualitas kinerja seluruh aparat peradilan di Pengadilan Agama Sanggau.
Rapat umum ini juga memberikan mandat kepada tim kecil yang dipimpin oleh Panitera/Sekretaris untuk menyusun Penetapan Rencana Kerja Tahun 2015 dan Penyusunan RKA-KL TA 2016. Transparansi dan akuntabilitas kinerja menjadi salah agenda yang diusung oleh unsur Pimpinan Pengadilan Agama Sanggau untuk meningkatkan kualitas administrasi perkara dan administrasi keuangan.
Ditemui diruangannya Muhammadiyah, S.Ag selaku Panitera/Sekretaris mengatakan bahwa rapat ini menjadi penting untuk evaluasi serta perbaikan-perbaikan pelayanan kepada masyarakat. Komitmen seluruh aparatur peradilan menjadi salah satu point penting dalam rangka mewujudkan court excellent yang menjadi tema Mahkamah Agung, serta kualitas pelayanan yang berbasis teknologi dapat direalisasikan (red/15)