logo web

Dipublikasikan oleh PA Purbalingga pada on .

 PA Purbalingga Mengerakkan Keterbukaan Informasi Melalui Platform Media Sosial

Purbalingga | pa-purbalingga.go.id

Hari ini akan dibagikan link semacam google form, yaitu spreedsheets google doc melalui grup WhatsApp PA agar seluruh pegawai mengisi nama akun media sosial masing-masing, termasuk akun Facebook, Instagram, Youtube, Twitter maupun Tiktok.

Demikian disampaikan Wakil Ketua PA Purbalingga, H. Mahrus, Lc., M.H. pada pembinaan apel pagi Selasa (8/3) bertempat di ruangan lobbi depan, diikuti oleh seluruh aparatur pengadilan.

“Kita harus bangga Dirjen Badilag kita Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. berhasil meraih penghargaan sebagai Top Leader on Digital Implementasion 2021 oleh pihak eksternal pengadilan, yaitu Majalah IT Works, dengan portal berita itworks.id, dan itu harus menular sampai ke tingkat bawah yaitu kita semua di pengadilan agama ini,” ungkat Mahrus.

Lebih jauh Mahrus mengharapkan seluruh aparatur PA Purbalingga agar saling berteman di media sosial, saling follow dan subscribe akun temannya yang lain, dan pada gilirannya nanti bertujuan untuk mendukung akun-akun media PA Purbalingga di semua platform media sosial.

“Setiap ada update status dari akun PA Purbalingga, baik Youtube, Instagram maupun facebook atau lainnya, maka seluruh akun aparatur PA harus memberikan dukungan dengan like, comment, dan share ke media sosial masing-masing, termasuk grup-grup WhatsApp keluarga, komunitas, alumni ataupun lainnya” papar Mahrus.

Mahrus juga menyampaikan bahwa kinerja PA di bidang media, seperti juga bidang-bidang lainnya tidak bisa dikerjakan hanya oleh seorang atau tim saja, tetapi harus ada kerjasama dari seluruh aparatur pengadilan, sehingga PA Purbalingga nantinya dapat meningkatkan layanan informasi dan pelayanan publik kepada seluruh stakeholder, baik lokal maupun nasional. [Ibnu AR/Admin]

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice