logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Pematangsiantar Gelar Rapat Koordinasi Terakhir Penutup Tahun 2019

Selasa, 31 Desember 2019, hari kerja terakhir di tahun 2019, Pengadilan Agama Pematangsiantar melaksanakan rapat koordinasi pada pukul 10.00 WIB di ruang sidang Pengadilan Agama Pematangsiantar. Rapat ini sekaligus merupakan rapat terakhir penutup tahun 2019.

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar, Dian Ingrasanti Lubis, S.Ag., S.H., M.H. bersama Wakil Ketua, Panitera, dan Sekretaris. Dalam rapat kali ini dibahas tentang progres penyusunan laporan tahunan, pembuatan DP3, SKP, dan dokumen SAKIP. Selain itu, dibahas juga tentang persiapan pelaksanaan kegiatan tahun 2020 mulai dari pelaksanaan anggaran, pembuatan ruang sidang sesuai standar yang ditetapkan oleh Dirjen Badilag, pengisian LHKPN, serta renovasi gedung dan halaman kantor.

Rapat koordinasi kali ini dirangkai juga dengan acara sosialisasi E-Keuangan yang dilaksanakan oleh PTA Medan tanggal 27 Desember 2019 yang lalu. Sosialisasi e-keuangan ini dibawakan oleh Panitera Pengadilan Agama Pematangsiantar, Herman, S.H..

Sebelum rapat ditutup Sekretaris Pengadilan Agama Pematangsiantar, Anawiyah, S.Ag. mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran di Pengadilan Agama Pematangsiantar karena ini merupakan rapat koordinasi terakhir beliau. Selain itu beliau juga memohon maaf atas segala kekurangan dan kekhilafan selama mengabdi di Kantor Pengadilan Agama Pematangsiantar. “Semua hal yang baik akan saya bawa ke tempat tugas yang baru dan semoga Pengadilan Agama Pematangsiantar di tahun mendatang lebih baik lagi.” Ungkap beliau.

Tim IT-PA.Pst

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice